Mahasiswa Unida Lakukan Pemberdayaan UMKM melalui Digital Marketing

Unida UMKM

Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan bentuk kegiatan pengabdian kepada masyarakat oleh mahasiswa dengan pendekatan lintas  keilmuan dan sektoral pada waktu dan daerah tertentu. Universitas Djuanda Bogor memberikan program KKN kepada mahasiswa/i sebagai bentuk pendidikan terhadap pengabdian kepada masyarakat.

Di Desa Sukahati, Kecamatan Citeureup, Kab. Bogor tepat nya di Desa Lengo terdapat Pusat Sentral Logam, dimana terdapat banyak pelaku usaha (UMKM) dengan menghasilkan berbagai kerajinan logam serta terdapat salah satu BUMDes yang bernaa BUMDes Sehati..

Kelompok 19 dengan ditemani oleh DPL Ibu Chandra Ayu Pramestidewi, S.Pt., MM telah melakukan Kuliah Kerja Nyata di Desa Sukahati pada Pusat Kerajinan Logam  selama 1 Bulan di Desa Sukahati pada Pusat Kerajinan Logam terhitung pada tanggal 21 Juli-21 Agustus 2022.

Bacaan Lainnya

Pembinaan dan pemberdayaan terhadap pelaku usaha UMKM Danis Jaya dan BUMDes Sehati Sukahati diupayakan terutama dalam hal pemberdayaan melalui digital marketing, seperti membantu UMKM Danis Jaya dan BUMDes melakukan pemasaran melalui e-commerce  mulai dari shopee, tokopedia, instagram dan facebook.

Selain itu, menerapkan sistem pembukuan untuk kegiatan transaksi UMKM dan BUMDes, kemudian dilanjutkan dengan pembuatan desain logo stempel terhadap UMKM Danis Jaya.

Pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata ini diharapkan dapat menjadikan suatu perkembangan bagi UMKM dan BUMDes dalam menghadapi berbagai kendala yang terjadi dikemudian hari.

Selain itu, tujuan pada pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata mampu membantu mengoptimalkan kegiatan UMKM dan BUMdes serta menerapkan sistem digital marketing yang sudah diterapkan. Sebagai tolak ukur agar UMKM dan BUMDes mampu bersaing dan oleh konsumen banyak

Laporan: Kelompok KKN No. 19 Fakultas Ekonomi Universitas Djuanda

Pos terkait

Kirim Artikel Opini, Karya Ilmiah, Karya Sastra atau Rilis Berita ke Media Mahasiswa Indonesia
melalui e-mail: redaksi@mahasiswaindonesia.id
Lalu konfirmasi pengiriman artikel via WA Admin: +62 811-2564-888 (Rahmat Al Kafi)
Ketentuan dan Kriteria Artikel, baca di SINI