Paradigma Pendidikan dalam Diri Pemuda

paradigma pendidikan

Pemuda merupakan harapan kebangkitan bangsa, yang mempunyai fungsi sentral dalam mendorong reformasi dan mengawali transisi bangsa ini. Karena, dalam diri pemuda memiliki idealisme yang menuntutnya untuk menyelesaikan suatu permasalahan dengan caranya sendiri. Kelebihan fisik dan kekuatan fikiran  yang lebih daripada yang lain membuat pemuda dapat menjadi pelopor, penggerak serta pengambil keputusan.

Pemuda ini menjadi harapan bangsa yang menjadi generasi penerus perubahan negara di masa depan. Peran yang seharusnya dijalani oleh pemuda Indonesia, yaitu pemuda harus berjuang demi kemajuan bangsa, sebagai penerus bangsa, sudah seharusnya pemuda Indonesia banyak belajar dan menyadari betapa pentingnya pendidikan.

Pendidikan menjadi salah satu kunci besarnya suatu negeri. Dengan bekal pendidikan, mereka berpotensi melahirkan karya-karya, inovasi, dan semangat juang demi memajukan bangsa dan negaranya.

Bacaan Lainnya

Pendidikan

Pada umumnya prinsip pendidikan adalah melahirkan manusia  untuk belajar berbagi kepada sesama atau dengan kata lain pendidikan merupakan sarana untuk mewariskan sesuatu kepada orang lain. Tanpa pendidikan, antara manusia jaman dulu dan manusia kini tidak ada bedanya, karena pendidikan menjadi penentu maju mundurnya suatu peradaban.

Membentuk manusia yang merdeka merupakan tujuan yang hendak dicapai dari pendidikan itu sendiri. Merdeka disini berarti output dari pendidikan Menghasilkan individu yang memiliki daya nalar yang kritis serta mampu menentukan pilihan dalam proses kehidupan yang dijalaninya. Efeknya yaitu, setelah seseorang merasa merdeka, maka secara tidak sadar ia akan merasakan pula apa yang terjadi disekitarnya sehingga muncul  sifat luhur dengan tidak memikirkan dirinya sendiri melainkan meloncat empati pada masyarakat yang ada disekitarnya.

Dalam proses pendidikan haruslah dihindari sikap-sikap seenaknya sendiri. misalnya, mempergunakan pendidikan hanya untuk mencari gelar yang berorientasi jabatan semata. Untuk itu, pendidikan bukanlah transfer ilmu saja, tetapi disana ada nilai-nilai moral yang harus ikut serta dalam berjalannya proses pendidikan. Karena sesungguhnya visi dari pendidikan adalah mencerdaskan kehidupan banga. Bukan hanya cerdas dalam bidang akademik tetapi juga kaya akan moralitas yang tertanam. Untuk itu, paradigma pendidikan haruslah mengacu pada pendidikan manusia seutuhnya. Yakni menempatkan manusia sebagai subjek. disini manusia dapat memilih sesuai dengan bakat serta minatnya, tidak ada unsur paksaan dalam menentukannya. bahkan manusia dapat menentukan sendiri metode menyampaikan kepada sesama.  

Perlunya penanaman pentingnya pendidikan dapat membantu membangun kesejahteraan masyarakat seutuhnya dalam setiap aspek kehidupan, khususnya masyarakat Indonesia. Pembangunan merupakan sesuatu yang berkesinambungan, untuk itu pendidikan merupakan cara yang strategis untuk mencapai kesemuanya.

Paradigma Pendidikan sebagai Solusi

Oleh karena itu, dengan melihat potensi pemuda pada umumnya yang  telah tergambarkan diatas. Maka konsep yang cukup signifikan dalam diri pemuda adalah melalui paradigma pendidikan. dimana pendidikan dijadikan jalan utama untuk melaksanakan arah gerak. Karena, fungsi utama pendidikan adalah mempersiapakn peserta didik (generasi penerus) dengan kemampuan dan keahlian  yang diperlukan agar memiliki kemampuan dan kesiapan untuk terjun ke tengah masyarakat.

Fungsi ini akan terus dilaksanakan untuk memenuhi visi pendidikan itu sendiri yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa. Dimana kita (pemuda) yang merupakan asset bangsa yang memiliki ruang gerak yang cukup dipertimbangkan bisa menjadi penggerak disana. Melalui pemikiran-pemikiran kita sebagai pemuda akan membebaskan masyarakat dari segala bentuk ketidakadilan.

Penulis: Imam Sholihin
Jurusan: Teknik Kendaraan Ringan Otomotif SMK Muhammadiyah 2 Kuningan
Email: imams8828@gmail.com

Pos terkait

Kirim Artikel Opini, Karya Ilmiah, Karya Sastra atau Rilis Berita ke Media Mahasiswa Indonesia
melalui e-mail: redaksi@mahasiswaindonesia.id
Lalu konfirmasi pengiriman artikel via WA Admin: +62 811-2564-888 (Rahmat Al Kafi)
Ketentuan dan Kriteria Artikel, baca di SINI