Resume Artikel AI

Resume Artikel AI
Ilustrasi Resume Artikel AI (Sumber: Media Sosial dari freepik.com

Evolusi Perkembangan Teknologi Informasi

Tidak dapat disangkal bahwa salah satu penyebab utama terjadinya era globalisasi yang datangnya lebih cepat dari dugaan semua pihak adalah karena perkembangan pesat teknologi informasi. Implementasi internet, electronic commerce, electronic data interchange, virtual office, telemedicine, intranet, dan lain sebagainya telah menerobos batas-batas fisik antar negara.

Penggabungan antara teknologi komputer dengan telekomunikasi telah menghasilkan suatu revolusi dibidang sistem informasi. Data atau informasi yang pada jaman dahulu harus memakan waktu berhari-hari untuk diolah sebelum dikirimkan ke sisi lain di dunia, saat ini dapat dilakukan dalam hitungan detik.

Tidak berlebihan jika salah satu pakar IBM menganalogikannya dengan perkembangan otomotif sebagai berikut: “Seandainya dunia otomotif mengalami kemajuan sepesat teknologi informasi, saat ini telah dapat diproduksi sebuah mobil berbahan bakar solar, yang dapat dipacu hingga kecepatan maximum 10,000 km/jam, dengan harga beli hanya sekitar 1 dolar Amerika !”.

Bacaan Lainnya

Secara mikro, ada hal cukup menarik untuk dipelajari, yaitu bagaimana evolusi perkembangan teknologi informasi yang ada secara signifikan mempengaruhi persaingan antara perusahaan-perusahaan di dunia, khususnya yang bergerak dibidang jasa.

1. Teknologi Informasi Generasi

Di Indonesia pada masa lampau, komunikasi jarak jauh dilakukan dengan surat menyurat. Meskipun belum ada sistem pos, namun system pengiriman surat telah berlangsung sejak lama. Sistem teknologi informasi di Indonesia mulai mengalami perkembangan pada tahun 1855, atau tepatnya pada tanggal 23 Oktober 1855 ketika pemerintah Hindia Belanda membuka saluran telegraf pertama di Indonesia.

2. Teknologi Informasi pada Masa Kini

Saat ini, kita telah memasuki era globalisasi dengan perkembangan teknologi informasi yang sangat pesat. Di Indonesia pun informasi-informasi dari berbagai belahan dunia sudah dapat diakses dengan cepat dan mudah.

Fasilitas internet telah mengubah paradigma masyarakat menjadi semakin modern dan praktis. Internet saat ini semakin mudah diakses.

Selain fasilitas warnet yang semakin banyak, orang-orang juga dapat mengakses internet melalui PC atau laptopnya di rumah, atau dengan memanfaatkan fasilitas hotspot, atau bahkan dengan menggunakan handphone

3. Teknologi Informasi pada Masa yang akan Datang

Melihat perkembangan teknologi informasi saat ini, berbagai prediksi tentang perkembangan teknologi semakin banyak diutarakan. Namun, tentunya ada berbagai faktor yang akan mempengaruhi perkembangan teknologi informasi tersebut.

Belakangan peranan IT dalam jasa transportasi pun sudah dapat kita rasakan. Sebagai contoh adanya kartu khusus yang dikeluarkan oleh beberapa bank swasta yang dapat kita gunakan untuk membayar tol, membeli bahan bakar, pembelian tiket busway, dan kereta.

Kesimpulan

Teknologi adalah alat-alat yang dibuat atau dirancang oleh manusia yang bertujuan untuk memudahkan kegiatan-kegiatan manusia. Sementara, pengertian dari komunuikasi adalah suatu proses penyampaian informasi dari satu pihak kepada pihak lain agar terjadi saling mempengaruhi di antara keduanya.

 

Definisi Information Technology dari Beberapa Ahli:

1. Menurut Christine Wibhowo dan Ridwan Sanjaya

Menurut mereka, IT (Information Technology)merupakan suatu hasil rekayasa dari manusia. Yang mana berlaku terhadap suatu pemrosesan penyampaian informasi dari pengirim ke sang penerima.

2. Menurut Maryono dan Patmi Istiana

IT (Information Technology) merupakan tata cara atau suatu sistem yang digunakan para manusia dengan tujuan menyampaikan informasi atau pesan.

3. Menurut Mc Keown

IT sendiri mengartikan seluruh bentuk teknologi yang ada, dan digunakan untuk menyimpan, menciptakan, menggunakan informasi, dan mengubah informasi dalam berbagai bentuk yang ada.

4. Menurut The Advisory Council for Aplied Research and Development

IT adalah salah satu bentuk disiplin dalam ilmu teknologi, sains dan perekayasaan, serta berbagai teknik manajemen yang digunakan dalam memroses dan menangani suatu informasi dari suatu aplikasi komputer, dan interaksinya dengan manusia yang ada.

5. Menurut Williams dan Sawyer

IT merupakan bentuk umum dari penggambaran setiap teknologi yang menghasilkan, menyimpan, membantu, memanipulasi, mengkomunikasikan suatu informasi.

6. Menurut Saurip Kadi dan Siok Lian Liem

IT merupakan Kombinasi teknologi antara perangkat keras dan perangkat lunak komputer yang ada, dengan tujuan menyimpan dan mengolah informasi dengan teknologi komunikasi. Tujuannya adalah untuk melakukan transmisi informasi.

 

Penulis: Fahim Azmi Warid Alfiansyah 
Mahasiswa Teknik Informatika, Universitas Muhammadiyah Malang

Editor: Salwa Alifah Yusrina
Bahasa: Rahmat Al Kafi

 

Referensi

  1. Artikel tentang perkembangan teknologi diatas di kutip dari Dinas Perumahan, Kawasan, Permukiman dan Pertahan (Disperkimta), http://ray-vino-alone.blogspot.co.id/2011/07/perkembangan-teknologi- informasi.html
  2. Shadam ErikaPutra, https://www.kompasiana.com/shadam34363/6102d32a6e383365be68f042/artikel- perkembangan-teknologi-informasi-di-indonesia?page=all
  3. Coding Studio Team, https://codingstudio.id/blog/information-technology-pengertian-serta- peran/

 

Ikuti berita terbaru Media Mahasiswa Indonesia di Google News

Kirim Artikel

Pos terkait

Kirim Artikel Opini, Karya Ilmiah, Karya Sastra atau Rilis Berita ke Media Mahasiswa Indonesia
melalui WhatsApp (WA): 0822-1088-8201
Ketentuan dan Kriteria Artikel, baca di SINI