Mahasiswi Universitas Muhammadiyah Riau Meneliti Operasi Cabang Usaha Bakso AN-IN

Mahasiswa dari Program Studi Akuntansi Universitas Muhammadiyah Riau melakukan survei untuk memperkenalkan serta menerapkan ilmu akuntansi yang telah didapatkan di kampus dan menerapkan ilmu tersebut ke dalam usaha Bakso AN-IN.

Tujuan dalam melakukan penelitian ini adalah untuk mengetahui operasi cabang usaha Bakso AN-IN serta untuk mengetahui laporan keuangan sudah sesuai dengan PSAK yang berlaku atau belum. Kegiatan penelitian ini dibimbing oleh Dosen Akuntansi Keuangan Lanjutan yaitu Siti Rodiah, S.E., M.Sc..

Informasi ini kami peroleh langsung dari pemilik usaha bakso AN-IN dengan melakukan interview secara langsung. Usaha bakso AN-IN terletak di Jalan Swakarya Nomor 4, Tuah Karya serta memiliki satu cabang yang terletak di Jalan H.R. Soebrantas seberang Rumah Sakit Jiwa Tampan.

Bacaan Lainnya
DONASI

Baca Juga: Mahasiswa Akuntansi UMRI Operasi Cabang pada Toko Abang Adek Clothing

Usaha bakso ini dibuka mulai dari 15:30 sampai dengan habis. Awal mula usaha bakso ini berdiri ialah dirintis oleh Ibu Dewi dan suaminya pada tahun 2001, sebelumnya nama usaha bakso Bu Dewi dan suaminya adalah Bakso Mandiri.

Namun dikarenakan Bakso Mandiri sangat laris pembelinya pada saat itu, bermuncullah nama bakso mandiri yang lain untuk menyaingi usaha bakso milik Bu Dewi. Pada akhirnya Bu Dewi berinisiatif untuk mengganti nama usaha baksonya menjadi Bakso AN-IN yang mana diambil dari nama anaknya yaitu Anwar dan Aini.

Pada awal usahanya, Bu Dewi dan suaminya itu berjualan bakso keliling menggunakan gerobak dorong, dengan bermodalkan usaha pertama yaitu Rp750.000 yang didapat Bu Dewi dari hasil menabung selama bekerja di kebun sawit.

Setelah dua tahun menjalani usaha bakso keliling, tepat tahun 2003, bu Dewi dan suaminya mencoba mengontrak tempat untuk usaha bakso mereka dan membeli motor untuk mobilitas usaha mereka yang didapat dari keuntungan berjualan bakso.

Tempat pertama usaha bakso itu dibuka adalah tepat di depan Masjid Swakarya, lalu usaha tersebut berpindah tempat tidak jauh dari tempat pertama di bukanya usaha.

Baca Juga: Mahasiswa UMRI Kunjungi Usaha ATK dan Percetakan, Pantau Penerapan Ilmu Akuntansi dalam Usaha

Cabang pertama Bakso AN-IN yaitu terletak di Giant Panam, namun dikarenakan pandemi Covid-19, akhirnya cabang di Giant Panam ditutup dan berpindah di Jalan H.R. Soebrantas seberang Rumah Sakit Jiwa Tampan.

Menurut penuturan bu Dewi, untuk biaya membuka cabang usaha Bakso AN-IN ini kurang lebih Rp50.000.000, namun semua ini sudah dengan peralatan-peralatan usaha dan sewa tempat.

Adapun alasan bu Dewi dan suami membuka cabang yaitu untuk mendapatkan penghasilan tambahan dan juga agar usaha baksonya menjadi lebih maju untuk kedepannya. Dalam sehari bakso AN-IN memproduksi bakso sebanyak 8 kg daging, yang mana hasil baksonya dibagi dua dengan cabang.

Baca Juga: Mahasiswa UMRI, Kunjungi UMKM untuk Mengenalkan Penjualan Online dan Menerapkan Ilmu Akuntansi dalam Usaha

Penuturan Bu Dewi “Sebelum adanya Covid-19 biasanya saya bisa membuat bakso 10-11 kg daging, tapi Covid sedang maraknya pada saat itu membuat omzet dan produksi ikut menurun”.

Dari berjualan bakso, pelaku usaha memiliki pendapatan kotor sekitar Rp3.000.000 dalam seharinya dari dua tempat usaha. Namun pendapatan tertinggi yang pernah didapat oleh Bu Dewi dan suami sebesar Rp4.000.000, untuk profitnya tidak dibagi sama rata dengan cabang.

Menurut penuturan dari Bu Dewi, bahwa Ia tidak membuat laporan keuangan ataupun pencatatan keuangan manual, melainkan melalui penyisihan secara nyata. Dari tahun 2003 sampai dengan sekarang, usaha yang dijalani Bu Dewi dan suaminya tidak mengalami kerugian yang berarti.

Penulis:
1. Dhea Lathifah Aisyahakim
2. Intan Indah Eka Fitri
3.
Mesi Silvia Helmaini
4.
Nadila Rahayu Putri
5.
Yulia
Mahasiswi Jurusan Akuntansi Universitas Muhammadiyah Riau

Editor: Ika Ayuni Lestari

Bahasa: Rahmat Al Kafi

Kirim Artikel

Pos terkait

Kirim Artikel Opini, Karya Ilmiah, Karya Sastra atau Rilis Berita ke Media Mahasiswa Indonesia
melalui WhatsApp (WA): 0822-1088-8201
Ketentuan dan Kriteria Artikel, baca di SINI