Layanan Transportasi Umum Surabaya

Transportasi
Ilustrasi: istockphoto

Pelayanan publik merupakan serangkaian kegiatan pemerintah dan aparatur pemerintah untuk memenuhi kebutuhan pelayanan, yang sesuai dalam peraturan perundang-undangan untuk setiap warga negara dan penduduk atas barang, jasa, atau pelayanan administratif yang disediakan oleh penyelenggara pelayanan publik.

Penyelenggaraan pelayanan publik perlu memperhatikan dan menerapkan prinsip, standar, pola penyelenggaraan, biro jasa pelayanan, biaya pelayanan khusus, pengawasan penyelenggaraan, tingkat kepuasan masyarakat, penyelesaian pengaduan, dan sengketa, serta evaluasi kinerja penyelenggaraan pelayanan publik.

Pada setiap tahun yang mana tingkat mobilitas yang ada di Indonesia semakin tinggi begitu pun dengan kota-kota besar seperti Kota Surabaya yang mana menjadi kota terbesar kedua. Banyaknya penduduk ini menyebabkan meningkatnya jumlah kendaraan yang membuat kemacetan di mana-mana.

Bacaan Lainnya
DONASI

Maka Dinas Perhubungan Surabaya melakukan perbaikan di bidang transportasi umum. Perbaikan transportasi yang dilakukan Dinas Perhubungan Surabaya berharap dengan adanya inovasi transportasi ini dapat mengurangi kemacetan yang ada, dengan adanya transformasi Suroboyo Bus, kereta api, dan angkutan umum.

Suroboyo Bus yang merupakan sarana transportasi yang baru guna menunjang kegiatan masyarakat lokal maupun masyarakat pendatang.

Selain untuk mengurangi kemacetan, transportasi publik Suroboyo Bus ini juga mendukung upaya ramah lingkungan, karena hal unik yang membedakan Suroboyo Bus dengan bus yang lain adalah dalam pembayarannya.

Bukan hanya transportasi Suroboyo Bus saja, Surabaya ini memiliki beberapa stasiun kereta api yang menghubungkan kota ini dengan kota-kota lain di Jawa Timur dan wilayah lain di Indonesia.

Kereta api juga pilihan yang sangat tepat untuk mengatasi kemacetan yang ada, karena Kereta Api Surabaya ini memiliki tujuan antar kota hal ini dapat memepermudah seseorang untuk sampai pada tujuan tanpa adanya kemacetan.

Kereta api juga memiliki keunggulan seperti menghemat pengeluaran dan kemudahan memesan tiket melalui aplikasi. Kereta api menjadi moda transportasi yang ramah lingkungan karena lebih hemat energi dibanding dengan transportasi umum yang lainnya.

Di mana Kereta Api Surabaya memiliki stasiun kereta api utama antara lain Stasiun Surabaya Gubeng dan Stasiun Surabaya Pasar Turi.

Diharapkan dengan adanya penyediaan trasportasi umum di Surabaya dapat mengurangi kemacetan dan dapat mempermudah masyarakat untuk melakukan aktivitas.

Dinas Perhubungan Surabaya dan pemerintah Surabaya mengharapkan bahwa inovasi transportasi ini dapat digunakan dengan baik oleh warga Surabaya ataupun orang dari kota lain untuk menikmati fasilitas yang tersedia.

Penulis: Nirmala Anggun Dwi Pratiwi
Mahasiswa Administrasi Publik, Fakultas Bisnis, Hukum dan Ilmu Sosial Universitas Muhammadyah Sidoarjo

Editor: Ika Ayuni Lestari     

Bahasa: Rahmat Al Kafi

Kirim Artikel

Pos terkait

Kirim Artikel Opini, Karya Ilmiah, Karya Sastra atau Rilis Berita ke Media Mahasiswa Indonesia
melalui WhatsApp (WA): 0822-1088-8201
Ketentuan dan Kriteria Artikel, baca di SINI