Pentingnya Toleransi
Toleransi adalah sikap menghargai antarsuku, ras dan agama yang ada di dunia seperti di Indonesia. Indonesia mempunyai enam agama yang diakui yakni Islam, Kristen, Katolik, Hindu, Budha, dan Konghucu. Masing-masing agama mempunyai tempat ibadahnya sendiri-sendiri. Berdasarkan arti secara bahasa, toleransi dapat dimaknai sebagai kemampuan setiap orang untuk bersabar dan menahan diri terhadap hal-hal yang tidak sejalan dengannya.
Dengan adanya sikap toleransi, konflik dan perpecahan antarindividu maupun kelompok tidak akan terjadi. Banyak orang menyebut toleransi sebagai kunci utama perdamaian yang patut dijaga. Hal tersebut penting untuk diperhatikan, mengingat bangsa Indonesia mempunyai latar belakang perbedaan yang beragam mulai suku, ras dan agama. Maka dari itu, kita harus mempunyai sikap toleransi yang tinggi.
Meskipun kita berbeda suku, ras dan agama, kita harus tetap bersikap baik kepada orang yang berbeda dengan kita. Tidak semua orang memiliki kesamaan, misalnya dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Kita harus mengakui dan menghargai Hak Asasi Manusia. Selalu menjalin kerukunan antarumat beragama dan selalu menciptakan rasa kesatuan dan persatuan, serta menjunjung tinggi nilai dan norma.
Baca Juga: Meningkatkan Eksistensi dan Toleransi Budaya Melalui Media Sosial
Bentuk-bentuk Toleransi
Sikap toleransi ini harus benar-benar ditanamkan agar kesatuan dan persatuan dapat terwujud di masyarakat. Toleransi juga bisa dilakukan dalam lingkungan keluarga, sekolah, ataupun dalam bermasyarakat. Selain itu, sikap toleransi dalam beragama yakni selalu menghargai orang yang beragama lain ketika sedang melakukan ibadah. Tidak menghalang-halangi dan mempersilakan orang lain yang akan melaksanakan ibadah. Jangan sampai kita memaksa seseorang untuk mengikuti ajaran kita.
Kita juga tidak boleh mencela atau menghina agama lain dengan alasan apapun. Tidak ikut campur urusan agama orang lain, selalu bepikir baik kepada masyarakat yang berbeda agama dengan kita. Ketika kita berada di lingkungan masyarakat, usahakan selalu memberikan kesempatan kepada orang lain untuk menyampaikan pendapatnya meskipun kita berbeda. Tetaplah mewujudkan kebersamaan dan persatuan dengan selalu berbuat baik kepada orang lain. Dalam Al Quran juga sudah diterangkan mengenai toleransi, yakni dalam surat Al Kafirun ayat 1-6
Selain itu, cara supaya kita bisa mengembangkan rasa toleransi yaitu dengan ikut serta melestarikan adat-adat yang ada di Indonesia ini. Jangan sampai kita memiliki perasaan bahwa hanya adat atau budaya kita saja yang paling baik. Lebih baik lagi, kita juga bersedia untuk mempelajari dan memahami adat-adat atau budaya-budaya lain yang ada di Indonesia ini.
Baca Juga: Manfaat Toleransi
Manfaat Toleransi
Jadikan perbedaan ini menjadi tali persaudaraan antarsuku, ras dan agama. Jika kita mempunyai sikap toleransi, orang lain juga akan bertoleransi terhadap kita. Terciptalah saling menghargai satu sama lain. Seperti yang sering kita dengar bahwa jika kita menghargai seseorang, maka kita juga akan dihargai oleh seseorang itu.
Jika kita mempunyai sikap toleransi yang tinggi, kita juga akan bisa meningkatkan rasa nasionalisme pada diri kita. Selain itu, toleransi juga memperkuat tali persaudaraan kita dengan orang-orang yang berbeda suku, ras dan agama. Kita juga akan lebih mudah dalam bermusyawarah supaya bisa bersama-sama mencapai kata mufakat.
Berusahalah menjadi pendengar yang baik yang selalu menerima pendapat dari orang lain. Dengan memiliki rasa empati, kita juga bisa memahami perasaan orang lain. Jangan lupa juga untuk belajar menghargai diri sendiri dengan cara berusaha mengendalikan diri sendiri dari segala sesuatu yang dirasa tidak cocok dengan diri kita sendiri.
Baca Juga: Menyimak Generasi Z Berbicara tentang Toleransi Beragama
Kesimpulan
Maka dari itu, sekarang saatnya kita sebagai warga negara Indonesia yang baik harus memiliki rasa toleransi yang tinggi. Dengan memiliki rasa toleransi yang tinggi, kita akan menjadi warga negara yang solid, aman, dan tenteram. Kita juga bisa terus meningkatkan rasa persaudaraan meskipun kita berbeda suku, ras dan agama. Dengan mempunyai rasa toleransi ini, kita akan selalu mempunyai rasa kesatuan dan persatuan di Indonesia.
Devi Rahmawati
Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang
Editor : Sitti Fathimah Herdarina Darsim