Sarana dan Prasarana Penunjang Mutu Pendidikan

Sarana dan Prasarana Pendidikan

Untuk dapat mencapai suatu tujuan pendidikan tentunya diperlukan sarana dan prasarana yang memadai. Dengan adanya sarana dan prasarana yang memadai diharapkan dapat menunjang kualitas dan mutu pendidikan. Karena sarana dan prasarana merupakan salah satu komponen yang harus dipenuhi dalam meningkatkan mutu.

Pengertian Sarana dan Prasarana Pendidikan

Menurut pendapat Alex Aldha Yuudi dalam Jurnal Cerdas Sifa edisi nomor 1 tahun 2012 yang berjudul Pengembangan Mutu Pendidikan dari Segi Sarana dan Prasarana (Sarana dan Prasarana PLP) bahwa secara bahasa sarana merupakan alat langsung yang digunakan untuk mencapai suatu tujuan. Sehingga sarana pendidikan merupakan semua alat, perabot, bahan yang digunakan secara langsung dalam pendidikan. Sarana dapat berupa benda yang dapat bergerak maupun benda yang tidak dapat bergerak. Contohnya seperti buku, bangku, alat peraga, laboratorium, perpustakaan, dan lain sebagainya. Prasarana secara bahasa merupakan alat yang secara tidak langsung digunakan untuk mencapai tujuan. Sehingga prasarana pendidikan merupakan semua alat atau perangkat kelengkapan dasar yang secara tidak langsung dapat menunjang pelaksanaan pendidikan. Contohnya seperti lokasi, uang, bangunan sekolah, lapangan olahraga, dan lain sebagainya.[1]

Baca Juga: Perkembangan Teknologi di Masa Pandemi

Bacaan Lainnya

Standar Sarana dan Prasarana Pendidikan

Sarana dan prasarana yang memadai tentunya sangat penting dalam pendidikan. Dengan adanya sarana dan prasarana tentunya dapat menunjang proses pembelajaran. Terutama di era modern saat ini. Semakin berkembangnya ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) yang semakin pesat tentunya dibutuhkan sarana dan prasarana yang sangat mendukung.


[1] Alex Aldha Yuudi, Pengembangan Mutu Pendidikan dari Segi Sarana dan Prasarana (Sarana dan Prasarana PLP), Jurnal Cerdas Sifa, Edisi No. 1, 2012

Namun bagaimana standar sarana dan prasarana yang memadai itu?. Standar sarana dan prasarana dalam setiap jenjang pendidikan memiliki indikator yang berbeda-beda. Standar sarana dan prasarana untuk tingkat Sekolah Dasar atau Madrasah Ibtidaiyah (SD/MI), Sekolah Menengah Pertama atau Madrasah Tsanawiyah (SMP/MTs), dan Sekolah Menengah Atas atau Madrasah Aliyah (SMA/MA) diatur dalam Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia No. 24 Tahun 2007. Standar sarana dan prasarana untuk Sekolah Menengah Kejuruan atau Madrasah Aliyah Kejuruan (SMK/MAK) diatur dalam Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia No. 40 Tahun 2008. Standar sarana dan prasarana untuk Sekolah Luar Biasa diatur dalam Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia No. 33 Tahun 2008[2]

Baca Juga: Hubungan Berpikir Kritis dengan Kemampuan Menulis Teks Narasi

Sarana dan Prasarana Pendidikan

Kebanyakan sarana dan prasarana yang telah dimiliki oleh lembaga pendidikan telah memenuhi standar yang telah ditetapkan. Namun tidak jarang juga kurang dalam hal pemeliharaan dan perawatan sarana dan prasarana yang dimiliki tersebut. Selain pengadaan, perawatan dan pemeliharaan sarana dan prasarana pasti sangatlah diperlukan. Apabila sarana dan prasarana kurang terawat dan terpelihara dengan baik maka dapat membuat biaya yang dikeluarkan menjadi lebih banyak serta dapat mempengaruhi proses pembelajaran. Proses pembelajaran dapat menjadi terhambat. Selain itu dengan adanya sarana dan prasarana yang baik dan memadai dapat membuat peserta didik menjadi lebih semangat dalam belajar. Yang pada akhirnya nanti dapat meningkatkan mutu pendidikan. Dengan begitu sangatlah penting adanya manajemen sarana dan prasarana.

Manajemen Sarana dan Prasarana Meningkatan Mutu Pendidikan

Apakah dengan adanya manajemen sarana dan prasarana sudah pasti dapat meningkatkan mutu pendidikan?. Dalam lembaga pendidikan pasti terdapat manajemen sarana dan prasarana. Adanya manejemen sarana dan prasarana tentunya dapat meningkatkan mutu pendidikan apabila dalam pelaksanaannya dilaksanakan dengan baik dan benar. Misalnya dengan tersedianya sarana dan prasarana yang sesuai dengan kebutuhan yang ada dan dapat dimanfaatkan secara optimal dalam proses pendidikan. Manajemen sarana dan prasarana dapat dikatakan berhasil apabila sarana dan prasarana yang ada dapat digunakan saat diperlukan. Namun tetap dalam penggunaan sarana dan prasarana tersebut harus dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya.

Baca Juga: Problematika Pendidikan di Indonesia

Keberhasilan manajemen sarana dan prasarana dapat mendukung proses pendidikan yaitu terpenuhinya sarana dan prasarana yang dibutuhkan dalam proses pendidikan. Sehingga proses pendidikan tersebut dapat berjalan dengan baik dan dapat mencapai tujuan sesuai dengan yang diharapkan. Dimana hal tersebut pada akhirnya dapat meningkatkan kualitas dan mutu pendidikan.


[2] https://bsnp-indonesia.org/standar-sarana-dan-prasarana/

Nur Khotimah
Mahasiswa Tadris Matematika
UIN Maulana Malik Ibahim Malang

Pengurus PMII dan UKM Seni Religius

Editor: Diana Pratiwi

Kirim Artikel

Pos terkait

Kirim Artikel Opini, Karya Ilmiah, Karya Sastra atau Rilis Berita ke Media Mahasiswa Indonesia
melalui WhatsApp (WA): 0811-2564-888
Ketentuan dan Kriteria Artikel, baca di SINI