Pendidikan memiliki peranan yang penting dalam rangka mencerdasan kehidupan suatu bangsa. Pendidikan juga dapat diartikan sebagai suatu proses belajar bagi para peserta didik untuk bisa mengerti serta membuatnya agar bisa lebih kritis lagi dalam berpikir. Di setiap negara pasti berbeda-beda dengan sistem pendidikannya. Mulai dari jam belajar di sekolah, saat ujian nasional serta materi pembelajarannya sekalipun.
Finlandia adalah salah satu negara yang terletak di Eropa Utara yang menyandang sejumlah predikat terhebat, mulai dari sistem pendidikan dasar terbaik hingga ketersediaan tenaga ahli berkualitas berhasil menempatkannya di posisi teratas. Finlandia juga memiliki kualitas sistem pendidikan nomor satu di dunia, namun sejak 2019 lalu Finlandia menempati nomor dua setelah Korea Selatan. Mundurnya kualitas pendidikan di Finlandia di karenakan kebijakan terakhir pemerintahnya yang mencabut kebijakan untuk kuliah gratis. Kendati demikian, Finlandia masih menjadi salah satu negara dengan kualitas pendidikan yang terbaik sampai saat ini. Pada tahun 2000, negara ini bahkan berhasil mencapai tingkat Literacy (kemampuan baca) hingga 100 persen, yang artinya tidak ada satupun warga negaranya yang buta huruf. Karena Finlandia telah menerapkan budaya literasi kepada warganya sejak dini.
Lantas, Bagaimana Strategi Negara ini Dalam Membangun Sumber Daya Manusianya?
Timothy D. walker seorang guru yang berkebangsaan Amerika yang tinggal di Finlandia, menulis pengalamannya ketika tahun pertama ia mengajar kepada para siswa kelas 5 Sekolah Dasar di Finlandia. Timothy menuliskan berbagai pengalamannya dalam sebuah buku yang berjudul “TEACH LIKE FINLAND, Mengajar seperti Finlandia”.
Walker sebelumnya adalah guru di Amerika. Beberapa pengalamannya menjadi guru di Amerika, ia menerapkan cara mengajar Amerika nya di tahun pertamanya mengajar di Finlandia. Ternyata Walker mengalami banyak kejutan yang tak ia bayangkan di sekolah Finlandia nya. Bagi seorang Walker ada berbagai pengalaman dan teknik mengajar yang ia tidak pernah temukan semasa ia mengajar di Amerika. Hal-hal itu baru pertama Walker temukan di Finlandia. Terkait dengan berbagai strategi sederhana namun diterapkan di sekolah-sekolah Finlandia. Strategi-strategi tersebut berlaku normatif dan sengaja diterapkan untuk menunjang kebahagiaan para guru dan siswa.
Ya, kebahagiaan adalah rahasia kesuksesan sekolah Finlandia. Mereka benar-benar memperhatikan kebahagiaan dalam proses belajar mengajar ini. Sebab, kebahagiaan adalah kunci keberhasilan, bukan tujuan kesuksesan. Dalam hal ini, yang diajarkan adalah proses belajar mengajar. Maka, Finlandia memiliki strategi yang unik yang mungkin akan terlihat aneh bagi Negara-negara lain.
Jadwal Istirahat Otak
Sekolah di Finlandia memiliki aturan jam istirahat yang cukup unik. Setiap pergantian jam pelajaran, diselingi dengan istirahat 15 menit, anak-anak bisa meregangkan badan, keluar untuk bermain, bersosialisasi dengan teman mereka, ataupun sekedar membaca buku. Jeda istirahat diyakini penting untuk mengistirahatkan otak sehingga kita lebih mudah dalam menyerap informasi-informasi setelahnya.
Belajar Sambil Bergerak
Bagaimana caranya ketika belajar siswa banyak bergerak tidak hanya duduk diam mendengarkan pelajaran yang disampaikan oleh guru. Dengan melibatkan siswa dalam pebelajaran agar siswa aktif di kelasnya, seperti pentingnya memberikan siswa kesempatan untuk tampil dan menyampaikan apa yang mereka pelajari. Salah satu contoh yang diterapkan Walker ketika mengajar di Finlandia yaitu galeri berjalan dan beberapa teknik lainnya.
Recharge Sepulang Sekolah
Tidak benar adanya jika sekolahan di Finlandia tidak memberikan pekerjaan rumah kepada siswa. Berdasarkan pengalaman Walker, para pendidik Finlandia sering menugaskan pekerjaan rumah yang (relatif) sedikit, yang dapat diselesaikan dalam jangka waktu beberapa beberapa hari. Lebih lanjut, tugas-tugas tersebut biasanya mudah, dalam arti para siswa dapat menyelesaikan tugas secara mandiri tanpa bantuan dari orang dewasa (untuk lingkup sekolah dasar).
Menyederhanakan Ruang
Bagaimana guru di Finlandia menjaga ruang pembelajaran tetap sederhana. Dengan memajang lebih sedikit barang, tidak diragukan lagi, memberikan penegasan yang lebih besar pada beberapa barang yang ditampilkan di dinding. Itu adalah hal yang sangat baik dan juga memudahkan para siswa untuk tetap fokus.
Menghirup Udara Segar
Siswa-siswa di Finlandia memerhatikan kualitas udara di dalam kelas sehingga mereka memiliki kebiasaan membuka jendela kelas selama proses belajar mengajar berlangsung. Karena ketika, udara pada suatu ruangan terasa segar, maka fikiran akan lebih jernih.
Masuk ke Alam Liar
Salah satu bagian yang paling disukai di sekolah dasar Finlandia, setidaknya untuk mayoritas anak adalah sesuatu yang disebut “Kemah Sekolah”, dimana murid kelas 5 dan 6 Finlandia, biasanya menghabiskan beberapa hari dengan guru mereka di alam. “Penelitian menegaskan bahwa alam dapat sangat membantu anak belajar membangun kepercayaan diri mereka, mengurangi gejala gangguan hiperaktif akibat kurangnya perhatiaan, menenangkan anak, serta membantu mereka untuk fokus.
Dengan belajar di alam secara tidak langsung dapat mengurangi bullying antara siswa. Alam juga dapat menjadi penangkal obesitas dan kelebihan berat pada anak, serta memberi manfaat psikologis dan kesehatan fisik lain.
Itulah beberapa hal yang Timothy D. walker temukan selama ia mengajar di Finlandia. Hal-hal itu sangat bagus dicontoh oleh sekolah-sekolah di Indonesia. Yang mana di indonesia sendiri masih banyak yang menggunakan metode ceramah dalam mengajar. Sehingga mengakibatkan kejenuhan dan rasa kantuk bagi para siswa di dalam kelas.
Annisa Rahma
Mahasiswi IAIN Pekalongan