Kelelahan dapat Menyebabkan Terkena Penyakit Tifus?

Penyakit Tifus
Ilustrasi Kelelahan (Sumber: https://awsimages.detik.net.id/community/media/visual/2022/11/03/ilustrasi-wanita-demam_169.jpeg?w=600&q=90)

Pada zaman sekarang banyak orang-orang yang bilang “jangan terlalu cape ya nanti kena penyakit tifus”.

Tapi apakah masyarakat luar tau apa itu tifus dan apa yang menyebabkan seseorang terkena penyakit tifus? Mari kita pelajari lebih lanjut tentang penyakit tifus yuk..!!

Tifus atau di dalam dunia medis biasa kita sebut Demam Tifoid adalah penyakit yang disebabkan oleh bakteri Salmonella Typhi. Bakteri ini biasanya terdapat di air dan makanan yang terkontaminasi.

Bacaan Lainnya
DONASI
Sumber : https://static.rsmurniteguh.app/prod/artikel/2023/10/4xuvk-a.jpg

Demam tifoid adalah salah satu penyakit infeksi bakteri yang dapat menyerang ke seluruh tubuh dan mempengaruhi banyak organ.

Penyakit tifus ini disebabkan oleh Makanan yang tidak higienis dan dapat mengkontaminasi makanan dan minuman.

Demam tifoid juga dapat tertular jika kamu terkena feses atau urin pada penderita Demam Tifoid.

Biasanya, ini ditularkan ketika penderita tifus tidak mencuci tangan dengan bersih setelah pergi ke kamar mandi lalu kita berjabatan dengan penderita tersebut.

Lalu apakah kelelahan dapat menyebabkan kita terkena penyakit tifus atau Demam tifoid?

Ya, kelelahan bisa menjadi salah satu penyebab terkena penyakit tifus karena tubuh yang kelelahan rentan terinfeksi virus dan bakteri.

Tubuh yang kelelahan dapat menyebabkan sistem imun dalam tubuh menurun, Maka dari itu saat kamu kelelahan dalam beraktivitas tentu tubuh akan mudah diserang oleh berbagai bakteri dan juga virus yang dapat menyebabkan infeksi dan khususnya terinfeksi bakteri Salmonella Typhi.

Gejala dari penyakit Demam Tifoid atau Tifus:

  1. Demam hingga 40 derajat celcius
  2. Sakit kepala
  3. Tubuh lemas
  4. Hilang nafsu makan
  5. Diare dan Sembelit
  6. Mual dan muntah

Cara mencegah paparan adanya infeksi bakteri Salmonella Typhi:

  1. Rutin Mencuci Tangan
  2. Mengonsumsi air minum yang sudah matang
  3. Hindari kontak langsung dengan penderita penyakit tifus
  4. Mengonsumsi makanan dan minuman yang terjamin kebersihannya
  5. Vaksin Tifoid

Ellena salsabila wijaya

Penulis: Ellena Salsabila Wijaya
Mahasiswa Teknologi Laboratorium Medis, Universitas Binawan
Dosen Pengampu: Apriani Riyanti, S.pd.,M.pd

Editor: Salwa Alifah Yusrina
Bahasa: Rahmat Al Kafi

 

Ikuti berita terbaru Media Mahasiswa Indonesia di Google News

Kirim Artikel

Pos terkait

Kirim Artikel Opini, Karya Ilmiah, Karya Sastra atau Rilis Berita ke Media Mahasiswa Indonesia
melalui WhatsApp (WA): 0822-1088-8201
Ketentuan dan Kriteria Artikel, baca di SINI