Mahasiswa UTM Ikuti Program MBKM di Pengadilan Tinggi Surabaya, Jawa Timur

Mahasiswa UTM Ikuti Program MBKM di Pengadilan Tinggi Surabaya, Jawa Timur
Sumber: Dokumentasi Penulis

Surabaya – Enam mahasiswa Fakultas Hukum Program Studi (Prodi) Ilmu Hukum, Universitas Trunojoyo Madura (UTM) melaksanakan magang profesi di Pengadilan Tinggi Surabaya sejak 31 Juli 2024 hingga 1 Desember 2024. (11/9/2024)

Selama periode magang, para mahasiswa dibagi ke dalam beberapa divisi, masing-masing dengan fokus dan tanggung jawab yang berbeda. Mereka berkesempatan untuk berinteraksi langsung dengan hakim dan staf pengadilan, yang memberikan wawasan berharga tentang praktik hukum sehari-hari.

Mahasiswa UTM Ikuti Program MBKM di Pengadilan Tinggi Surabaya, Jawa Timur
Sumber: Dokumentasi Penulis

Di Divisi Kepaniteraan Perdata mahasiswa terlibat dalam proses penanganan dan penyelesaian perkara perdata banding yang diterima Pengadilan Tinggi Surabaya sejak berkas perkara lengkap dan diregister sampai dengan berkas perkara dikirimkan ke Pengadilan Pengaju dapat di selesaikan sesuai dengan Surat Dirjen Badilum Nomor 486/Dju/HM.02.3/4/2021 Tanggal 28 April 2021, Perihal Pengendalian Penyelesaian Minutasi dan Pemberkasan Perkara. Pengalaman ini sangat membantu mereka memahami dinamika yang terjadi di pengadilan tingkat banding.

Bacaan Lainnya

Di Divisi Kepaniteraan Pidana mahasiswa terlibat dalam proses penanganan dan penyelesaian perkara pidana banding yang diterima Pengadilan Tinggi Surabaya sejak berkas perkara lengkap dan diregister sampai dengan berkas perkara dikirimkan ke Pengadilan pengaju dapat di selesaikan sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP).

Di Divisi Kepaniteraan Tipikor mahasiswa terlibat dalam proses penanganan dan penyelesaian perkara tipikor banding yang diterima Pengadilan Tinggi Surabaya sejak berkas perkara lengkap dan di register sampai dengan berkas perkara dikirimkan ke Pengadilan pengaju dapat diselesaikan sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP);

Sementara itu di Divisi Hukum mahasiswa terlibat dalam proses mengarsipkan berkas perkara yang diterima dari Kepaniteraan Perdata, Pidana dan Tipikor serta mengelola aplikasi seperti Direktori Putusan, Ecourt, E-Arsip SIPP, SIWAS MA RI. Pengalaman ini sangat membantu mereka memahami bagaiman mengelola arsip berkas dengan benar dan efesien.

Baca Juga: Pengalaman Magang Mahasiswa Amikom Yogyakarta di Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Daerah Istimewa Yogyakarta Periode 2024

Salah seorang mahasiswa UTM Rizky Zainul Alam mengaku senang dilibatkan dalam berbagai aktivitas di Bagian Divisi Kepaniteraan Hukum di Pengadilan Tinggi Surabaya. Selama magang profesi, Rizky Zainul Alam mengaku mendapat banyak ilmu dan pengalaman dari Kepala Bagian, Hakim Tinggi, staf dan karyawan.

“Secara keseluruhan, kegiatan magang ini tidak hanya memberikan pengalaman praktis, tetapi juga membangun jaringan profesional yang berharga bagi para mahasiswa. Interaksi dengan para praktisi hukum membuka peluang untuk kolaborasi di masa depan dan memperkuat komitmen mereka terhadap dunia hukum,” Ucap Rizky Zainul Alam.

Mahasiswa UTM lainnya,  Novia Arina Qur’aini juga menyampaikan hal yang senada. Menurutnya, selama magang, dirinya selalu mendapat perlakuan humanis di Kantor Bagian Kepaniteraan Hukum Pengadilan Tinggi Surabaya. “Sejak tiba hingga saat ini kami selalu disambut baik,” ungkapnya.

Dia berharap, semua ilmu dan pengalaman yang telah diberikan oleh Bagian Kepaniteraan Hukum Pengadilan Tinggi Surabaya menjadi modal untuk mendapatkan pekerjaan usai lulus. “Semoga pengetahuan dan keterampilan yang kami dapatkan selama empat bulan dapat membuat kami berkontribusi secara positif dalam sistem peradilan Indonesia dan menjadi agen perubahan yang berintegritas dan menjadi bekal untuk terjun di dunia kerja kelak,” pungkasnya

Mahasiswa UTM Ikuti Program MBKM di Pengadilan Tinggi Surabaya, Jawa Timur

Penulis: Rizky Zainul Alam
Mahasiswa Jurusan Ilmu Hukum, Universitas Trunojoyo Madura

Editor: I. Khairunnisa

Bahasa: Rahmat Al Kafi

 

Ikuti berita terbaru Media Mahasiswa Indonesia di Google News

Kirim Artikel

Pos terkait

Kirim Artikel Opini, Karya Ilmiah, Karya Sastra atau Rilis Berita ke Media Mahasiswa Indonesia
melalui WhatsApp (WA): 0822-1088-8201
Ketentuan dan Kriteria Artikel, baca di SINI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.