Surabaya – Mahasiswa KKN Kelompok 4 Gelombang 1 menggelar kegiatan sosialisasi tentang kesetaraan gender di RW 4 Klampis Ngasem, Surabaya pada Jum’at (2/8).
Adapun kegiatan ini mengusung tema “Ibu Cerdas, Keluarga Bahagia”, acara ini bertujuan untuk menghapus stereotipe gender dalam rumah tangga.
Kustiani, Koordinator KSH RW 4 Klampis Ngasem, menyampaikan bahwa kegiatan sosialisasi ini memberikan banyak pengetahuan baru bagi warga, terutama bagi para ibu.
Peran serta andil dari Ibu menjadi salah satu poin penting dalam keberhasilan sebuah keluarga sehingga poin ini menjadi penting disampaikan kepada ibu rumah tangga.
Baca juga: Peranan Organisasi Kemahasiswaan dalam Pengembangan Soft Skill Mahasiswa
“Kegiatan berlangsung seru dan haru karena ibu-ibu yang menjadi audiens banyak curhat juga mengenai rumah tangganya. Implementasi kesetaraan gender dapat tersampaikan dengan baik. Kegiatan seperti ini memberikan sudut pandang baru bagi kehidupan rumah tangga,” ujarnya.
Nadhea, pemateri dalam sosialisasi ini yang sekaligus menjabat sebagai Menteri Kesetaraan Gender di Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) FISIP UPN “Veteran” Jawa Timur menegaskan pentingnya kesetaraan gender dalam keluarga.
Ia mengajak ibu-ibu KSH RW 04 untuk terus memahami dan peka mengenai kegiatan kesetaraan gender sebagai upaya kesejahteraan keluarga.
Baca juga: Kesetaraan Gender terhadap Kaum Perempuan
Pada materinya, Ia terus menegaskan poin-poin yang dirasa perlu untuk disampaikan dan menjadi perhatian, misalnya mengenai deskriminasi gender dalam hubungan rumah tangga.
Nadhea pun memberikan cara atau tips yang bisa diterapkan guna menciptakan lingkungan yang setara, khususnya antara suami dan istri.
“Jika kesetaraan gender sudah terlaksana di dalam keluarga, maka akan tercipta rasa saling menghargai sehingga menghasilkan keadilan bagi seluruh anggota dan mendukung peningkatan ekonomi keluarga serta tercapainya kesejahteraan dalam keluarganya,” jelas Nadhea.
Acara ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dan menginspirasi keluarga di RW 4 Klampis Ngasem untuk menerapkan prinsip-prinsip kesetaraan gender dalam kehidupan sehari-hari, guna menciptakan keluarga yang harmonis dan sejahtera.
Penulis:
1. Shasa Nadia Kartikawati
2. Khalifah Mur Istifarih
Mahasiswa Jurusan Ilmu Komunikasi, Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur
Editor: Anita Said
Bahasa: Rahmat Al Kafi
Ikuti berita terbaru di Google News