Program Kreativitas Siswa/i SD Negeri Ponjanan Barat 01 Kelas 4, 5, dan 6 dalam Pembuatan Batik Ecoprint oleh Mahasiswa PMM

Pembuatan Batik Ecoprint
Program Kreativitas Siswa/i SD Negeri Ponjanan Barat 01.

Kelompok 97 Gelombang 02 melakukan kegiatan Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) Universitas Muhammadiyah Malang di Desa Ponjanan Barat Dusun Tengah, Kabupaten Pamekasan, Kecamatan Batumarmar, Jawa Timur. Kegiatan pengabdian ini dilaksanakan sejak 18 Juli sampai 19 Agustus 2024.

Kegiatan Pengabdian Masyarakat oleh mahasiswa (PMM) ini adalah untuk mengaplikasikan hilirisasi hasil Penelitian Universitas Muhammadiyah Malang (UMM).

Selama program ini kami melaksanakan berbagai kegiatan yang positif salah satunya adalah pada Tanggal 5 sampai 7 Agustus 2024 yang dilaksanakan oleh Feri Irawan (Agribisnis), Irvan maulana (Agribisnis), Nanda Fajar Pratama (Agribisnis), Faradisa Naurin Qolby (PGSD), dan Gayatri Ardiyanti Sulistia (Psikologi). Kelompok 97 gelombang 02 melaksanakan program kerja yaitu dengan melakukan kegiatan pembuatan batik ecoprint.

Bacaan Lainnya
Tim PMM ketika sedang mendemonstrasikan cara pembuatan batik ecoprint siswa SD Negeri Ponjanan Barat 01.

Dalam era modern ini, pengembangan kreativitas dan kesadaran lingkungan menjadi aspek penting dalam pendidikan.

Salah satu program yang menggabungkan kedua elemen tersebut adalah “Program Kreativitas Siswa dalam Pembuatan Batik Ecoprint” khususnya pada kelas 4, 5, dan 6, merupakan sebuah program edukasi yang bertujuan untuk memberikan siswa pengalaman langsung dalam menciptakan karya seni batik menggunakan metode ecoprint yang ramah lingkungan.

Batik ecoprint adalah teknik pewarnaan kain yang memanfaatkan bahan alami dan proses yang tidak merusak lingkungan. Program ini melibatkan proses pembuatan batik menggunakan bahan-bahan alami dan teknik ecoprint, yang mencetak pola dari dedaunan dan material organik ke kain dengan menggunakan teknik pewarnaan yang minim dampak lingkungannya.

Baca Juga: Mahasiswa PMM Universitas Muhammadiyah Malang Implementasikan Sekolah Ramah Anak di SD Negeri Glagahsari 3

Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk mengajarkan siswa tentang seni dan budaya batik, tetapi juga untuk menanamkan kesadaran akan pentingnya keberlanjutan dan pelestarian lingkungan.

Melalui pelatihan intensif, siswa diajak untuk bereksperimen dengan berbagai teknik dan bahan, serta memahami prinsip-prinsip dasar ecoprint. Selain itu, mereka juga diberikan kesempatan untuk mengembangkan desain batik yang mencerminkan identitas dan kreativitas masing-masing.

Hasil karya mereka tidak hanya menjadi bukti keterampilan yang diperoleh, tetapi juga merupakan kontribusi positif terhadap upaya pelestarian lingkungan.

Baca Juga: Mahasiswa PMM Kelompok 61 Gelombang 5 Universitas Muhammadiyah Malang Gelar Sosialisasi tentang Diabetes dan Pengecekan Gula Darah kepada Ibu-ibu PKK Desa Blimbing Jombang

Dengan berfokus pada pengembangan keterampilan praktis dan kesadaran lingkungan, program ini diharapkan dapat memotivasi siswa untuk terus mengeksplorasi kreativitas mereka sambil berperan aktif dalam menjaga keberlanjutan bumi.

Program ini juga memberikan platform bagi siswa untuk menunjukkan bakat mereka dan berpartisipasi dalam pameran batik ecoprint yang menampilkan hasil karya mereka kepada masyarakat luas.

Penulis: PMM UMM Kelompok 97 Gelombang 02
Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang

Editor: Ika Ayuni Lestari

Bahasa: Rahmat Al Kafi

Ikuti berita terbaru di Google News

Kirim Artikel

Pos terkait

Kirim Artikel Opini, Karya Ilmiah, Karya Sastra atau Rilis Berita ke Media Mahasiswa Indonesia
melalui WhatsApp (WA): 0822-1088-8201
Ketentuan dan Kriteria Artikel, baca di SINI