Dosen dan Mahasiswa UNM Beri Pelatihan Pemeliharaan Website

pelatihan pemeliharaan website

Jakarta – Dosen program studi (prodi) Sistem Informasi Fakultas Teknologi Informasi (FTI) Universitas Nusa Mandiri (UNM) dan Mahasiswa melakukan kerjasama dengan Yayasan Al Birru Indonesia Jaya untuk mengadakan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) secara virtual (zoom). Kegiatan ini berupa pelatihan pemeliharaan website agar semua fungsi website yang dimiliki Yayasan Al Birru dapat dirasakan oleh Yayasan.

Pelatihan ini merupakan salah satu bentuk Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu program pengabdian masyarakat yang dilakukan oleh dosen perguruan tinggi yang tergabung dalam satu kelompok tim. Acara ini sukses dilaksanakan pada Minggu (15/5) dilaksanakan secara online melalui aplikasi virtual zoom dan berjalan dengan baik.

Baca juga: Mahasiswa UGM Gelar Pelatihan SOP Emergency dan Pertolongan Tenggelam di Desa Wisata Ngoro-Oro

Bacaan Lainnya
DONASI

Dini Silvi Purni sebagai ketua pelaksana mengatakan bahwa kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) ini dalam rangka mengimplementasikan ilmu pengetahuan yang dimiliki sebagai bagian solusi dari permasalahan masyarakat.

“Kuliah Kerja Nyata (KKN) ini diikuti oleh beberapa dosen yaitu Sukmawati Anggraeni Putri sebagai tutor,  Laela Kurniawati dan Shinta Oktaviana R sebagai anggota, selain itu diikuti juga oleh beberapa mahasiswa prodi Informatika yaitu Asep Wijayanto, Yesky Oktafianus, Richie Wismara, Treza Hadi Rachman dan Bibit Wiji Soleh,” terangnya dalam rilis yang diterima, Selasa (17/5).

Ia menjelaskan website sebagai media promosi dan company profile, Yayasan Al Birru memiliki website yang hadir sejak tahun 2017, dan terkoneksi dengan berbagai media social yang dimiliki Yayasan seperti; facebook, intagram, twitter, dan youtube.

“Meskipun Yayasan Al Birru telah memiliki website, tetapi website ini belum berfungsi secara maksimal, terutama dalam mensosialisasikan semua kegiatan sosial mereka. Ini dapat dilihat dengan beberapa konten yang tidak memiliki isi, seperti menu artikel,” tegasnya.

Padahal, katanya kembali menjelaskan pemeliharan web seperti ini penting, oleh karena itu kelompok dosen dari Universitas Nusa Mandiri (UNM) memberikan pelatihan tentang pemeliharaan website

“Pelatihan dengan tema Pemeliharaan Website Yayasan Indonesia Al Birru Indonesia Jaya diharapkan dapat membantu pengelola yayasan mengoptimalkan website yang mereka miliki, sehingga website tersebut dapat menjadi company profile yang baik bagi organisasi, dan membantu mensosialisikan program-program sosial sehingga mudah diakses oleh masyarakat yang membutuhkan,” paparnya.

Baca juga: Mahasiswa Universitas Boyolali Gelar Pelatihan dan Sosialisasi Pengurusan Legalitas UMKM

Selain itu, pelatihan ini diharapkan dapat membantu meningkatkan jumlah kunjungan ke web yang berdampak pada meningkatnya jumlah masyarakat yang menjadi donatur pada yayasan ini.

“Semoga dengan pelatihan ini dapat membantu meningkatkan fungsional website dan bermanfaat bagi seluruh anggota Yayasan,” tutupnya

Penulis: Yesky Oktafianus
Mahasiswa Jurusan Informatika Universitas Nusa Mandiri

Kirim Artikel

Pos terkait

Kirim Artikel Opini, Karya Ilmiah, Karya Sastra atau Rilis Berita ke Media Mahasiswa Indonesia
melalui WhatsApp (WA): 0822-1088-8201
Ketentuan dan Kriteria Artikel, baca di SINI