Evolusi Sistem Pemerintahan Jepang hingga Menjadi Negara Maju

Negara Maju
Ilustrasi Pemerintahan Jepang (Sumber: Media Sosial dari freepik.com)

Jepang adalah negara yang terletak di Asia Timur dan menjadi salah satu negara maju di dunia. Saat ini Jepang menjadi negara yang eksistensinya sangat penting dalam dunia internasional.

Jepang adalah salah satu negara yang menguasai pasar global karena industri teknologinya yang sudah merambah ke dunia internasional.

Dimulai dari pemerintahan Tokugawa, kemudian Kekaisaran Meiji, dan pemerintahan saat ini yang menjadikan Jepang negara penting dalam dunia internasional. Berikut adalah revolusi pemerintahan Jepang hingga menjadi negara maju.

Bacaan Lainnya
DONASI

Pemerintahan Tokugawa

Pada masa ini Jepang dibawah kekuasaan Shogun yaitu masa pemerintahan Tokugawa, terjadi sekitar tahun 1607-1867.

Masa pemerintahan Tokugawa disebut dengan Zaman Edo, diambil dari nama ibu kota pada masa pemerintahan ini.

Pada masa ini, kaum militer disebut sebagai samurai. Samurai terdiri dari golongan masyarakat dengan status sosial tertinggi di Jepang.

Sistem pemerintahan Tokugawa adalah diktator militer feodalisme yang dilakukan secara turun temurun oleh keluarga Tokugawa. Pada masa keshogunan, Jepang cenderung menutup diri dari dunia luar.

Hal ini disebut dengan kebijakan Sakoku yaitu membatasi masyarakat Jepang untuk bersinggungan dengan dunia luar dan melarang masyarakat Jepang meninggalkan daerah mereka. Kebijakan ini bertujuan untuk mengendalikan pengaruh dari pihak asing dan menjaga stabilitas dalam negeri.

Namun pemerintahan Keshogunan tidak bertahan lama karena ada konflik internal dan eksternal yang mendorong runtuhnya sistem pemerintahan ini.

Faktor eksternal terjadi pada tahun 1853, Jepang kedatangan Kapten Matthew C. Perry yang memaksa Jepang untuk membuka negara terhadap dunia luar.

Faktor internal terjadi pemeberontakan Satsuma dan Choshu yang dilakukan oleh masyarakat Jepang karena ketidakpuasan terhadap kebijakan dari pemerintah.

Restorasi Meiji

Peristiwa Restorasi Meiji menjadi penanda berakhirnya pemerintahan Keshogunan dan  lembaran baru bagi Jepang. Pada masa ini terjadi peristiwa Restorasi Meiji, yaitu kembalinya kekuasaan di Jepang kepada Kaisar pada tahun 1868.

Setelah runtuhnya Keshogunan, Jepang mulai membuka diri terhadap dunia luar dengan melakukan pembaharuan besar-besaran pada seluruh bidang yang bertujuan untuk kehidupan lebih modern.

Restorasi Meiji mengakibatkan revolusi struktur dan tatanan pemerintahan di Jepang meliputi politik, ekonomi, keamanan, sosial, dan pendidikan di Jepang.

Dalam bidang pendidikan, beberapa tokoh-tokoh dikirimkan ke luar negeri khususnya Amerika dan Eropa untuk mempelajari apa yang bisa diterapkan di Jepang dan kebijakan wajib belajar selama 8 tahun.

Dalam bidang keamanan, terdapat perubahan dalam sistem kemiliteran di era Meiji yakni dengan mengadopsi sistem militer negara Barat sehingga menjadikan Jepang adalah salah satu negara yang ikut andil dalam Perang Dunia I dan II. 

Dalam bidang ekonomi, terjadi perubahan mata pencaharian penduduk yang mulanya bersumber dari agrikultur menjadi negara yang di dominasi oleh manufaktur. Sehingga di bawah kepemimpinan Kaisar Meiji, Jepang membuat kemajuan dengan kurun waktu yang sangat cepat.  

Saat Ini 

Saat ini bentuk negara Jepang adalah Monarki Konstitusional yaitu raja atau ratu sebagai kepala negara. Sistem pemerintahan Jepang adalah parlementer dengan kekuasaan tertinggi berada di tangan perdana Menteri.

Sejak peristiwa Restorasi Meiji, Jepang terus berevolusi terhadap dunia luar. Jepang memiliki foreign policy terhadap negara-negara di dunia seperti dengan negara anggota ASEAN.

Jepang menyatakan program Industrial Human Resources Development Cooperation Initiative 2.0 saat KTT Jepang-ASEAN pada tahun 2018. Target Jepang dapat memberdayakan hingga 80.000 SDM industri dalam jangka waktu 5 tahun hingga 2023.

 

Penulis: Meriska Indamaris Pramesthi
Mahasiswi Hubungan Internasional, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

 

Editor: Salwa Alifah Yusrina
Bahasa: Rahmat Al Kafi

Kirim Artikel

Pos terkait

Kirim Artikel Opini, Karya Ilmiah, Karya Sastra atau Rilis Berita ke Media Mahasiswa Indonesia
melalui WhatsApp (WA): 0822-1088-8201
Ketentuan dan Kriteria Artikel, baca di SINI