Kualitas Kepemimpinan Kepala Desa dalam Pembangunan Desa

Sumber Ilustrasi: www.Google.com

Salah satu desa di Kabupaten Candi yang di mana letaknya terasa begitu terpencil dan terbelakang, di samping letaknya yang paling ujung di Kecamatan Candi, dan juga ditambah dengan sarana prasarana yang masih belum memadai pada kala itu.

Jalanan lalu lintas yang belum beraspal ditambah lagi dengan jaringan listrik yang belum masuk, kemudian dengan seiring berjalannya waktu, sekitar tahun 80-an PLN mulai masuk, jalanan mulai beraspal dan kekurangan-kekurangan lainnya mulai ditingkatkan.

Perkembangan desa ini cukup pesat setelah adanya jalanan beraspal dan masuknya listrik di desa ini, perkembangan desa ini terus berjalan hingga beberapa tahun belakangan ini, tidak dapat dipungkiri hal ini tidak akan terwujud tanpa adanya campur tangan antara kepala desa dan warga sekitar.

Bacaan Lainnya

Baca Juga: Pegawai Terlambat Datang, Kinerja di Kantor Desa Dipertanyakan

Kepala desa yang bisa melakukan inovasi yang baik dan kinerja yang baik pula, serta bisa menjalankan tugas yang diberikan oleh pemerintah daerah, kemudian warga sekitar yang bisa diajak untuk melakukan musyawarah dan bergotong royong, tidak hanya itu warga sekitar juga memberikan respon positif yang paling penting ialah menghargai pendapat orang lain.

Beberapa bulan terakhir ini terdengar beberapa isu-isu yang sedang dibicarakan seperti penyuapan uang, jalanan yang berlubang yang menyebabkan jatuhnya korban, selokan yang buntu, dan masih banyak isu lainnya.

Kejadian ini diperparah lagi dengan kepala desa yang lebih mementingkan kepentingan pribadi dan juga dalam hal keuangan yang susah untuk diberikan, hal ini lantas mengundang kegeraman warga sekitar kepada kepala desa tersebut.

Baca Juga: Kualitas Kinerja Kepemimpinan Desa dalam Pelayanan Publik

Sehingga pentingnya kesadaran diri terhadap kepala desa agar menjalankan segala kewajiban dan tugas yang diberikan, serta melakukan perkembangan terhadap kekurangan-kekurangan yang terjadi, lebih sering bersosialisasi dengan masyarakat sekitar, dan yang paling penting tidak mementingkan kepentingan pribadi.

Penulis: Muhammad Evan Firzatulloh Yaqutah
Mahasiswa Jurusan Administrasi Publik Universitas Muhammadiyah Sidoarjo

Editor: Ika Ayuni Lestari

Kirim Artikel

Pos terkait

Kirim Artikel Opini, Karya Ilmiah, Karya Sastra atau Rilis Berita ke Media Mahasiswa Indonesia
melalui WhatsApp (WA): 0822-1088-8201
Ketentuan dan Kriteria Artikel, baca di SINI