Lakon Balik Layar, Beginilah Peran Tenaga Administrasi Rumah Sakit di Bidang SDM

Lakon Balik Layar, Beginilah Peran Tenaga Administrasi Rumah Sakit di Bidang SDM
Sumber: pixabay.com

Di balik kesuksesan dan besarnya suatu rumah sakit banyak tenaga dan pihak yang terlibat didalamnya. Mulai dari tenaga medis, non-medis, stakeholder dan lain sebagainya. Salah satu yang berperan penting adalah tenaga administrasi rumah sakit.

Peran tenaga administrasi rumah sakit jarang sekali berinteraksi dengan pasien maupun keluarga pasien. Maka dari itu perannya sering disebut sebagai lakon balik layar. Tanpa adanya tenaga administrasi rumah sakit operasional rumah sakit akan kacau.

Mereka memegang peran penting dalam mendukung tercapainya tujuan utama rumah sakit, yaitu memberikan layanan kesehatan yang berkualitas dan bermutu tinggi kepada pasien. Tenaga administrasi rumah sakit adalah staf yang berperan penting dalam menjaga kestabilan dan kelancaran operasional di sebuah rumah sakit.

Bacaan Lainnya
DONASI

Mereka menangani berbagai hal yang berhubungan dengan administrasi pelayanan di rumah sakit. Salah satu tugas mereka adalah hal yang berhubungan dengan SDM rumah sakit.

Dalam menciptakan rumah sakit yang unggul dan berkompeten dibutuhkan tenaga kerja yang handal pula. Maka dari itu peran tenaga administrasi rumah sakit yang paling mendasar adalah melakukan serangkaian rekrutmen dan pengoptimalan tenaga kerja rumah sakit mulai memberikan training atau pelatihan terhadap karyawan, memberi motivasi kerja, reward karyawan sampai dengan jaminan kerja.

Tenaga administrasi rumah sakit juga perlu melakukan perencanaan ketenaga handalan rumah sakit dengan menentukan kebutuhan tenaga berdasarkan analisis beban kerja, standar pelayanan, dan proyeksi pertumbuhan rumah sakit serta memastikan kesesuaian kualifikasi dan kompetensi tenaga kerja dengan kebutuhan rumah sakit.

Hal ini dilakukan dengan harapan apa yang diberikan rumah sakit kepada pekerjanya akan memberikan timbal balik balik terhadap rumah sakit. Tenaga administrasi rumah sakit.

Selain itu peran lain tenaga administrasi rumah sakit adalah mengelola data dan informasi kepegawaian, seperti data diri, pendidikan, pelatihan, dan kinerja serta mengurus proses mutasi, promosi, dan pensiun tenaga kerja.

Dalam mempertahankan kualitas yang ada di rumah sakit, perlu adanya evaluasi untuk mengoptimalkan pelayanan rumah sakit. Tenaga administrasi rumah sakit akan melakukan penilaian kinerja tenaga kerja secara berkala, memberikan umpan balik dan pembinaan untuk meningkatkan kinerja dan menggunakan hasil evaluasi kinerja untuk pengembangan program pelatihan dan pengembangan.

Dalam menciptakan SDM rumah sakit yang unggul, kita perlu tenaga administrasi rumah sakit yang kompeten, salah satu caranya adalah merekrut lulusan dari jurusan prodi administrasi rumah sakit.

STIKes Muhammadiyah Bojonegoro atau STIKES MABORO merupakan kampus yang menghasilkan tenaga Administrasi Rumah Sakit yang profesional. Selain Prodi S1 Administrasi Rumah Sakit, di STIKES MABORO juga terdapat Prodi Kesehatan lainnya yang masih langka dengan peluang kerja terbuka luas yakni D3 Perekam dan Informasi Kesehatan serta S1 Gizi.

 

Rachelita Cindi Wahyu Setyowati

Penulis: Rachelita Cindi Wahyu Setyowati
Mahasiswa Jurusan Administrasi Rumah Sakit, STIKes Muhammadiyah Bojonegoro

Editor: I. Khairunnisa

Bahasa: Rahmat Al Kafi

 

Ikuti berita terbaru Media Mahasiswa Indonesia di Google News

Kirim Artikel

Pos terkait

Kirim Artikel Opini, Karya Ilmiah, Karya Sastra atau Rilis Berita ke Media Mahasiswa Indonesia
melalui WhatsApp (WA): 0822-1088-8201
Ketentuan dan Kriteria Artikel, baca di SINI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

2 Komentar