Padukuhan Tembesi Gunungkidul Melangkah ke Era Digital dengan Dukungan Mahasiswa Amikom

Padukuhan Tembesi Gunungkidul Melangkah ke Era Digital dengan Dukungan Mahasiswa Amikom
Sumber: Dokumentasi Penulis

Ponjong – Seiring dengan pesatnya perkembangan teknologi digital, Padukuhan Tembesi, yang terletak di kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta, mengambil langkah progresif dalam mengembangkan Usaha Kecil, Mikro, dan Menengah (UMKM). (25 November 2023)

Mahasiswa dari Universitas Amikom Yogyakarta, program studi Ilmu Komunikasi, turut serta mendukung transformasi ini dengan menginisiasi kegiatan penyuluhan dan pembuatan website untuk para pelaku UMKM di padukuhan tersebut.

Dalam upaya untuk memperkenalkan produk unggulan dan potensi UMKM kepada masyarakat lebih luas, mahasiswa Amikom Yogyakarta telah membantu Padukuhan Tembesi dalam pembuatan website khusus untuk UMKM setempat.

Bacaan Lainnya
DONASI

Langkah ini diharapkan dapat mempermudah akses pasar dan meningkatkan daya saing UMKM Padukuhan Tembesi. Kegiatan penyuluhan yang dilaksanakan pada tanggal 18 November 2023 melibatkan berbagai pelaku UMKM dari Padukuhan Tembesi.

Mahasiswa menjelaskan pentingnya pemanfaatan teknologi digital, terutama dalam memasarkan produk dan meningkatkan visibilitas UMKM. Selain itu, kegiatan tersebut juga mencakup sosialisasi mengenai literasi media sosial bagi Karang Taruna setempat.

Tidak hanya itu, mahasiswa juga membuat video profil yang memperkenalkan Padukuhan Tembesi, termasuk potensi wisata dan produk UMKM yang dimilikinya. Video ini diunggah di media sosial untuk lebih memperkenalkan keunikan dan keindahan Padukuhan Tembesi kepada masyarakat luas.

Saya sangat berterima kasih, proyek ini diharapkan dapat memberikan dampak positif, tidak hanya dalam pengembangan ekonomi masyarakat setempat namun juga dalam meningkatkan kesadaran akan pentingnya pemanfaatan teknologi dalam mendukung UMKM di era digital,” kata bu Astutik, selaku Dukuh Padukuhan Tembesi, mendukung program ini, menciptakan kolaborasi positif antara perguruan tinggi dan masyarakat untuk perkembangan ekonomi berkelanjutan di era digital.

Padukuhan Tembesi, dengan dukungan mahasiswa Amikom Yogyakarta, menunjukkan bahwa kolaborasi antara perguruan tinggi dan masyarakat lokal dapat menjadi kunci dalam mewujudkan perkembangan ekonomi yang berkelanjutan melalui pemanfaatan teknologi digital.

Spesifikasi Luaran

Pembuatan video Profil singkat yang memperkenalkan Padukuhan Tembesi, kalurahan Ponjong. Video profil ini sendiri kami unggah di media sosial Padukuhan Tembesi, serta masing-masing dari anggota kami juga ikut membantu mempromosikan.

Kami juga membuatkan website untuk para petani sehingga nantinya mereka bisa memanfaatkan website tersebut agar bisa dijadikan sebagai wadah untuk meningkatkatkan peluang untuk berdagang atau memasarkan hasil tani mereka kepada orang banyak di luar dari Padukuhan Tembesi.

Kami juga membuat desain logo sosial media untuk Karang Taruna agar bisa membantu pengembangan Pariwisata dan UMKM melalui promosi lewat sosial media mereka. Kami juga mengadakan sosialisasi sosial media kepada Karang Taruna agar bisa menguppload foto atau video yang menarik.

Hal ini dilakukan agar mereka dapat secara mandiri mengembangkan potensi daerah mereka dengan keterampilan yang diberikan setelah tim proyek komunikasi menyelesaikan projek.

 

Penulis: Muhammad Ari
Mahasiswa Jurusan Ilmu Komunikasi, Universitas Amikom Yogyakarta

 

Editor: I. Chairunnisa

Bahasa: Rahmat Al Kafi

 

Ikuti berita terbaru Media Mahasiswa Indonesia di Google News

Kirim Artikel

Pos terkait

Kirim Artikel Opini, Karya Ilmiah, Karya Sastra atau Rilis Berita ke Media Mahasiswa Indonesia
melalui WhatsApp (WA): 0822-1088-8201
Ketentuan dan Kriteria Artikel, baca di SINI