Magang di Grande Garden Cafe, Mahasiswa Ilmu Komunikasi UNTAG Surabaya Berkesempatan Menjadi Copywriter Handal

Mahasiswa Ilmu Komunikasi UNTAG Surabaya
Mahasiswa Ilmu Komunikasi UNTAG Surabaya Tri Amanda Wulandari saat magang di Grande Garden Cafe melalui program Magang Merdeka Belajar Kampus Merdeka.

Copywriting bukan sekadar rangkaian kata-kata, melainkan sebuah seni merangkai kata-kata sedemikian rupa guna menyebarkan informasi dan bisa menarik perhatian pembaca. Dalam berbisnis tentunya sangat diperlukan copywriting yang bagus untuk memaksimalkan pemasaran bisnis tersebut. Melalui copywriting bisa membangun citra perusahaan dan meningkatkan brandawarness.

Dalam hal ini, Grande Garden Cafe yang merupakan perusahaan yang bergerak di bidang FnB pun turut menggunakan strategi copywriting di dalam konten-konten promosinya untuk meningkatkan keterlibatan audiens dan menarik lebih banyak peminat.

Dalam kegiatan Magang Merdeka Belajar Kampus Merdeka (Magang MBKM), Prodi Ilmu Komunikasi Univesitas 17 Agustus 1945 (UNTAG) Surabaya bekerja sama dengan TSOT Group yang mana merupakan perusahaan yang menaungi Grande Garden Cafe.

Bacaan Lainnya
DONASI

Melalui kerja sama tersebut, mahasiswi Ilmu Komunikasi Tri Amanda Wulandari berkesempatan mengikuti magang selama empat bulan (Maret-Juni 2024) di Grande Garden Cafe.

Selama magang, Amanda berperan sebagai content creator. Mencangkup menjadi copywriter dan editor, Amanda mempelajari dan memahami bahwa strategi copywriting yang digunakan oleh Grande Garden Cafe adalah copywriting soft-selling.

Copywriting ini menjadi salah satu pilar utama untuk Grande Garden Cafe dalam menciptakan digital marketing yang baik dan efektif. Karena dengan begitu, kegiatan promosi akan mendapatkan impact atau feedback yang bagus dari audiens.

Selama menjadi copywriter di Grande Garden Cafe, Amanda menerapkan formula copywriting AIDA (Attention, Interest, Desire, Action).

Baca Juga: Menambah Wawasan tentang New Media melalui Kegiatan Magang

Yang pertama dilakukan adalah Attention, menarik perhatian audiens di awal menjadi terpenting karena akan menentukan audiens apakah akan melakukan tindakan hingga tahap akhir. Dengan memberikan tampilan visual yang aesthetically pleasing maupun intro sapaan yang menarik.

Yang kedua Interest, ketika audiens sudah tertarik, tulisan yang kita ciptakan harus bisa membuat mereka berminat terhadap apa yang kita tawarkan. Dengan memberikan informasi atau fakta terkait yang akan membuat audiens berpikir bahwa hal tersebut-lah yang mereka butuhkan atau tidak.

Yang ketiga Desire, jika minat audiens sudah terbangun, maka tulisan kita diharapkan mampu membuat audiens berkeinginan terhadap apa sedang dipromosikan tersebut. Maka dari itu, tulisan kita harus mampu meyakinkankan audiens bahwa apa yang sedang kita promosikan adalah solusi yang terbaik untuk mereka.

Dan yang terakhir, tahap keempat Action, banyak yang menyebutnya call-to-action (CTA). Di tahap ini-lah kita sebagai copywriter mengajak audiens untuk melakukan sesuatu hal yang mendorong tercapainya goals perusahaan. Seperti mengikuti akun media sosial, berkomentar dan memberikan likes di setiap postingan kita, dan atau berkunjung datang ke Grande Garden Cafe.

Meskipun “copywriting” sendiri notabene-nya adalah “tulisan”, tetapi Grande Garden Cafe tidak hanya menerapkannya melalui tulisan-tulisan dalam caption di setiap postingan Instagram-nya, melainkan juga diterapkan di dalam konten-konten foto dan video.

Baca Juga: Ilkom Bakal Jadi Jurusan yang Paling Diminati di Tahun 2024, Kok Bisa?

Pada foto-foto yang diunggah di Instagram @grande_gardencafe tidak sedikit memanfaatkan fitur “polling” dengan memadukan copywriting yang singkat tapi menarik.

Begitu juga dengan konten video yang akan dikemas sedemikian rupa dengan menambahkan teks copywriting yang di-voice over. Sehingga dalam sekali lihat, audiens akan dengan mudah mendapatkan gambaran dan informasi yang ingin disampaikan oleh Grande Garden Cafe.

Penulis: Tri Amanda Wulandari
Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas 17 Agustus 1945 (UNTAG) Surabaya

Editor: Ika Ayuni Lestari

Bahasa: Rahmat Al Kafi

Ikuti berita terbaru di Google News

Kirim Artikel

Pos terkait

Kirim Artikel Opini, Karya Ilmiah, Karya Sastra atau Rilis Berita ke Media Mahasiswa Indonesia
melalui WhatsApp (WA): 0822-1088-8201
Ketentuan dan Kriteria Artikel, baca di SINI