Manfaat Vitamin E untuk Menjaga Kesehatan Tubuh pada Masa Pandemi

Manfaat Vitamin E Kesehatan

Di masa pandemi ini kita harus menjaga imun kita agar terhindar dari berbagai penyakit. Vitamin E termasuk vitamin yang mengandung tinggi antioksidan. Kandungan tersebut memiliki peran penting untuk melindungi tubuh dari radikal bebas. Itu sebabnya selain vitamin C dan D, maka vitamin E termasuk sebagai salah satu vitamin yang bermanfaat menjaga kesehatan dan membantu masa pemulihan selama masa pandemi.

Selain itu, vitamin E juga dikenal memiliki manfaat yang baik untuk kulit dan kecantikan. Itu sebabnya mengapa vitamin E sangat bagus untuk di konsumsi di dalam tubuh kita.

Baca Juga: Vitamin D: Populer di Masa Pandemi Covid-19

Bacaan Lainnya
DONASI

Ketahui beragam Manfaat Vitamin E 

Mungkin kamu belum menganggap penting manfaat vitamin E, berikut manfaat-manfaat vitamin E yang bisa kamu peroleh, baik dari makanan ataupun suplemen.

Mengonsumsi vitamin sangat penting, terlebih di kondisi seperti sekarang ini. Vitamin E memiliki manfaat untuk membantu meningkatkan daya tahan tubuh, sehingga bisa melawan virus dan bakteri yang masuk ke dalam tubuh.

Selain itu, vitamin E juga dapat melindungi membran atau lapisan luar sel kekebalan, yang mana terdapat asam lemak yang rentan rusak akibat radikal bebas. Oleh karena itu antioksidan pada vitamin E dapat melawan radikal bebas dan melindungi sel supaya tetap sehat. Pada sel-sel tersebut juga bermanfaat untuk meningkatkan daya tahan tubuh.

  • Menjaga Kesehatan Kulit

Vitamin E dikenal memiliki manfaat yang baik untuk membantu menjaga kesehatan kulit. Vitamin E dapat membantu mencegah kerusakan jaringan kulit berkat antioksidan di dalamnya. Selain itu, vitamin ini juga diklaim mampu menjaga kelembaban kulit, mengencangkan kulit, dan mencegah terjadinya penuaan, seperti keriput dan garis halus.

Tak hanya itu, vitamin E juga mampu membantu membuat kulit agar tidak mudah kering dan kusam, serta dapat mencegah hiperpigmentasi atau bercak hitam yang muncul ketika tubuh memproduksi melanin yang terlalu banyak.

Baca Juga: Manfaat Susu di Masa Pandemi Covid-19

Manfaat lain dari vitamin E yang bisa kamu peroleh adalah menunjang kesehatan mata. Gangguan penyakit pada mata banyak disebabkan akibat tidak seimbangnya antioksidan dan radikal bebas di dalam tubuh. 

Dengan kandungan antioksidan, vitamin E mampu menjaga kesehatan sel mata dan mencegah penyakit, salah satunya katarak.

  • Memelihara Kesehatan Saraf dan Otak

Vitamin E memiliki salah satu manfaat yang tak kalah pentingnya, yakni menjaga kesehatan saraf dan otak. Senyawa yang ada pada vitamin E, yakni tokoferol dan tokotrienol, diketahui dapat mencegah risiko penyakit Alzheimer.

Selain itu, vitamin E juga bisa membantu mencegah kerusakan jaringan saraf tepi akibat efek samping dari obat tertentu. Jika kebutuhan vitamin E tercukupi dengan baik, maka dapat mencegah seseorang dari pikun dan demensia.

  • Mendukung Kesehatan pada Ibu Hamil dan Janin

Vitamin E juga bermanfaat bagi kehamilan dan perkembangan janin. Sebab, vitamin E memiliki peran penting untuk melindungi asam lemak kritis pada janin. 

Selain itu, vitamin E juga baik untuk mendukung tahap awal perkembangan saraf dan otak. Untuk para ibu hamil dianjurkan untuk mengonsumsi vitamin E guna menghindari terjadinya kelainan pada janin.

Baca Juga: Gizi Seimbang dalam Daur Kehidupan

Jumlah Asupan Vitamin E yang Dianjurkan

Jumlah asupan vitamin E yang direkomendasikan oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, yakni jumlah asupan vitamin E yang disarankan berkisar 15-19 mg atau 20-35 IU per hari. Sementara itu, jumlah asupan untuk  anak-anak dapat mengonsumsi antara 4-7 mg atau setara 8-15 IU per hari. 

Sumber vitamin E sendiri bisa kamu dapatkan secara alami dari makanan-makanan seperti sayuran hijau, kacang-kacangan, buah-buahan, biji-bijian, dan makanan laut (ikan kod, salmon, udang, dan kerang).

Daftar Pustaka

Suhartadi Imam. (2021, Agustus 13). About Us:investor.id. Diambil kembali dari investor.id web site: https://investor.id/lifestyle/259170/manfaat-vitamin-e-untuk-menjaga-kesehatan-tubuh-pada-masa-pandemi

Dzulfa Riana Rahman
Mahasiswa Farmasi, Universitas Binawan

Editor: Diana Pratiwi

Kirim Artikel

Pos terkait

Kirim Artikel Opini, Karya Ilmiah, Karya Sastra atau Rilis Berita ke Media Mahasiswa Indonesia
melalui WhatsApp (WA): 0822-1088-8201
Ketentuan dan Kriteria Artikel, baca di SINI