Wattpad: Gerakan Literasi Sekolah Daring

Wattpad Gerakan Literasi

Guna meningkatkan minat dan daya baca siswa, sejak tahun 2015, Kemendikbud meluncuran Gerakan Literasi Sekolah (GLS). Bentuk kegiatannya antara lain pembiasaan membaca buku non-teks selama 15 menit sebelum kegiatan pembelajaran dimulai, baik membaca senyap maupun nyaring, baik terbimbing atau pun mandiri. Pascapandemi Covid-19 terjadi di Indonesia awal Maret 2020, kegiatan belajar tatap muka di sekolah pun dihentikan. Pembelajaran tatap muka diganti dengan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ). Konsekuensinya, kegiatan literasi secara langsung di sekolah pun terhenti. Tidak ada lagi aktivitas membaca 15 menit sebelum pembelajaran dan aktivitas lainnya terkait literasi.

Ada guru yang mencoba menghidupkan gerakan literasi secara daring atau digital, tetapi terkendala dalam kepemilikan smartphone/laptop, sumber bacaan, terlebih kendala dalam kuota internet di kalangan siswa menjadikan hal tersebut berjalan kurang optimal. Jangankan untuk menjalankan aktivitas membaca buku non-teks sebagai “suplemen” dalam pembelajaran, untuk mempelajari materi pokok pelajaran saja, banyak siswa yang mengalami kendala jaringan dan kuota internet. Maka dari itu, perlu adanya gerakan literasi digital di semua jenjang agar masyarakat tetap produktif dengan tetap beraktivitas di rumah selama masa pandemi ini.

Baca Juga: Meningkatkan Kualitas Bangsa Dengan Literasi

Bacaan Lainnya
DONASI

Menumbuhkan Gerakan Listerasi Digital pada Siswa

Penerapan literasi digital untuk anak-anak membutuhkan kreativitas orang tua agar anak ikut tertarik, salah satunya dengan bermain sambil belajar. Tentu kegiatan ini akan lebih menyenangkan bagi mereka karena bermain bisa menghilangkan rasa bosan terhadap aktivitas belajar. Terlebih lagi, kebiasaan anak untuk bermain dengan gadget-nya sulit dihilangkan. Untuk mengubah kebiasaan itu ke arah yang lebih positif, perlu pendampingan orang tua terhadap anak selama pembelajaran daring.

Salah satu aplikasi literasi daring yang dapat digunakan oleh siswa ialah Wattpad. Www.wattpad.com adalah sebuah media daring atau bisa juga disebut sebagai media sosial bagi para penulis. Bisa dikatakan bahwa wattpad adalah wadah bagi para penulis pemula untuk memulai kariernya sampai penulis yang sudah terkenal. Kini, Wattpad telah tersedia dalam bentuk aplikasi android, IOS, dan kabarnya juga telah tersedia di windows phone.

Baca Juga: Gawai Membawa Perubahan

Apa Fungsi Wattpad?

  1. Wattpad berfungsi untuk membaca maupun menulis buku secara gratis. Di Wattpad tersedia jutaan cerita dengan berbagai bahasa (termasuk Bahasa Indonesia) yang terdiri dari belasan genre. Wattpad juga menyediakan fitur-fitur keren seperti vote (untuk memilih buku), comment (untuk berkomentar pada buku), share (untuk berbagi), library (untuk menyimpan buku agar bisa dibaca offline), follow (untuk mengikuti orang kaya di Twitter dan Instagram), dedicate (untuk mendedikasikan pengguna lain), dan masih banyak fitur keren lainnya.
  2. Menambah wawasan dan pengetahuan karena banyaknya bahan bacaan yang disediakan oleh Wattpad. Tak heran apabila aplikasi satu ini juga bisa digunakan sebagai media untuk menambah wawasan dan pengetahuan. Ingatlah bahwa membaca merupakan pintu ilmu pengetahuan.
  3. Wadah untuk mendapatkan penghasilan tambahan karena jika kamu gemar menulis dan ingin bebas berkarya sambil mendapatkan penghasilan tambahan dan karya menulismu, maka Wattpad bisa dijadikan sebagai wadah yang tepat. Di Wattpad, siswa akan mendapatkan kesempatan untuk bisa menunjukan karya menulismu kepada banyak orang.

Baca Juga: Milan: Kata Orang, Hatinya Membeku Seperti Es

Peringatan!

Meski Wattpad adalah media sosial, siswa harus harus diajarkan untuk bertanggung jawab terhadap karya yang ditulis. Siswa diarahkan tidak boleh menjiplak isi buku atau melakukan hal-hal buruk lainnya.

Nurijah
Mahasiswa Magister Pendidikan Bahasa Indonesia UHAMKA

Editor : Sitti Fathimah Herdarina Darsim

Kirim Artikel

Pos terkait

Kirim Artikel Opini, Karya Ilmiah, Karya Sastra atau Rilis Berita ke Media Mahasiswa Indonesia
melalui WhatsApp (WA): 0822-1088-8201
Ketentuan dan Kriteria Artikel, baca di SINI