Away: Menjadi Beda dengan Bermusik

Kisah Inspiratif
Gambar Tokoh Inspiratif (Sumber: Penulis)

Setiap manusia pasti memiliki keterampilan serta keunikan didalam dirinya, begitupun juga dengan bakat. Ada yang bilang, bakat itu anugerah spesial yang diberikan Tuhan.

Namun, bakat juga tidak akan muncul tanpa kita mengetahui dan mencoba mengenal akan diri sendiri, terutama tanpa kita mengasahnya secara optimal.

Begitupun dengan Muhammad Anwar Rohmatulloh, seorang musisi asal Cianjur yang dapat memberikan inspirasi bagi kita semua.

Bacaan Lainnya
DONASI

Gitaris yang dikenal dengan nama Away ini lahir pada tanggal 18 Oktober 2000 dan sekarang menempuh pendidikan di STAI AL-Azhary Cianjur, prodi Pendidikan Agama Islam.

Away, pertama kali mengawali kemauan bermusiknya ketika ia memasuki bangku SMA kelas 11. Ia mengutarakan perasaan resahnya karena kehidupannya yang datar dikala teman-temannya yang lain sibuk bermain game.

“Pengen jadi beda, dikala yang lain pada nunduk main mobile legend.”

Saat itu, Away tidak memilki sebuah gitar. Namun, karena niatnya yang sungguh-sungguh  untuk menekuni gitar, Ia rela menabung untuk belajar dengan membeli sebuah gitar.

Gitar pertama yang Ia beli adalah sebuah gitar bekas yang dijual dari media sosial “Facebook”. Dimana penjualnya adalah seorang preman.

“Pas awal aku punya niat main gitar, aku sama sekali gak punya gitar dan gak pernah mainin gitar, nah, aku beli bekas di grup jual beli fb, aku beli dari preman asal ciranjang seharga 120 ribu, bahkan gitarnya juga bau ketek, terus bau keteknya gabisa ilang padahal udah aku olesin berbagai wewangian”

Setelah memiliki gitar, Ia belajar dengan tekun secara otodidak. Dengan memanfaatkan internet dari berbagai situs google untuk mencari kunci nada dan Youtube serta instagram untuk melihat tutorial. Terkadang, Ia menyaksikan langsung seseorang yang sedang bermain gitar.

“Aku belajar otodidak, alhamdulillah telinga aku peka terhadap nada. Jadi, hal itu memudahkan aku untuk mempelajari gitar.”

Pada tahun 2018, Away membuat sebuah grup band bergenre reggae bersama teman-temannya. Mereka kerap tampil diberbagai event serta acara-acara disekolah. Hal tersebut menjadi pengalaman pertama bagi dirinya sebagai seorang musisi.

Kerap merasa ingin terus mengeskplor kemampuannya, Ia mencoba berbagai macam genre dengan bertemu musisi lainnya dan sempat membuat band lagi.

Seiring berjalannya waktu, kemampuan bergitarnya semakin meningkat. Ia akhirnya dapat membeli gitar-gitar yang ia inginkan dari hasil bayaran setiap performnya.

Away memiliki seorang panutan yaitu SRV atau Stevie Ray Vaughan yang merupakan seorang gitaris blues asal Amerika. Ia mengatakan bahwa SRV adalah sosok yang sangat keren.

Berniat untuk mengeskplor kemampuannya di media sosial, pada November 2022 Ia terjun dan mulai aktif di TikTok dengan nama pengguna @malikulhusnaa.

Video-video nya menarik banyak perhatian warganet sehingga belum kerap setahun, kini pengikutnya sudah mecapai 187.000 dengan total suka 9,2M.

Menurutnya, Ia masih dalam masa belajar dan akan terus mengasah kemampuan gitarnya. Hingga saat ini, Ia masih aktif bermusik dan sering tampil di cafe-cafe dan festival cianjur.

“Tutup kegagalan kamu dengan keberhasilan.” Ujarnya, sebuah kata-kata motivasi dari inspiran kita kali ini.

Penulis: Sarah Khalil
Mahasiswi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Universitas Suryakancana

Editor: Salwa Alifah Yusrina
Bahasa: Rahmat Al Kafi

Kirim Artikel

Pos terkait

Kirim Artikel Opini, Karya Ilmiah, Karya Sastra atau Rilis Berita ke Media Mahasiswa Indonesia
melalui WhatsApp (WA): 0822-1088-8201
Ketentuan dan Kriteria Artikel, baca di SINI