Mahasiswa UPNVJT Wujudkan Bela Negara di Desa Lebo untuk Pemberdayaan Masyarakat

Mahasiswa UPNVJT Wujudkan Bela Negara di Desa Lebo untuk Pemberdayaan Masyarakat
Sumber: Dokumentasi Penulis

Sidoarjo, Jawa Timur – Mahasiswa Universitas Pembangunan Nasional (UPN) “Veteran” Jawa Timur melaksanakan Pembukaan Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) Bela Negara di Desa Lebo, Kecamatan Sidoarjo, Kabupaten Sidoarjo, Rabu (7/8/2024).

Kegiatan ini berlangsung selama dua minggu, dimulai dari tanggal 7 – 21 Agustus 2024, dengan tujuan untuk memberdayakan masyarakat desa melalui berbagai program kerja yang relevan dan bermanfaat.

Kepala Desa Lebo, Mahmudi Riyanto resmikan acara Pembukaan KKNT Bela Negara secara langsung beserta jajaran perangkat desa didampingi Dosen Pembimbing Lapang, Tukiman, S. Sos., M. Si.. Kegiatan KKNT Bela Negara akan diisi dengan tiga program kerja utama yang dirancang untuk meningkatkan kesejahteraan dan pengetahuan masyarakat Desa Lebo.

Bacaan Lainnya

Baca Juga: Sosialisasi Stunting Terhadap Ibu-Ibu Posyandu di Desa Kedungpari Oleh Kelompok 8 KKNT UPN Veteran Jatim

Program pertama adalah “Sosialisasi dan Pelatihan Budidaya Tanaman Hidroponik” yang bertujuan untuk memperkenalkan metode pertanian urban menggunakan teknologi hidroponik pada lansia.

Program kedua adalah “Eco-Play,” bertujuan untuk mengasah kreativitas serta meningkatkan kesadaran anak usia dini terhadap pentingnya menjaga lingkungan.

Program terakhir adalah “Inovasi Olahan Pangan Rolade Tahu Jamur” dengan tujuan untuk memperkenalkan alternatif makanan bergizi yang dapat membantu dalam pencegahan stunting balita dan pemberdayaan ibu dan anak desa.

Tujuan utama pelaksanaan KKNT Bela Negara adalah untuk mengimplemenasikan nilai-nilai bela negara melalui pemberdayaan masyarakat dan pengembangan potensi lokal. Melalui program-program yang disusun secara spesifik sesuai dengan kebutuhan desa, mahasiswa diharapkan dapat berkontribusi dalam meningkatkan kesejahteraan masyarkat serta menumbuhkan semangat cinta tanah air.

Melalui pendekatan yang edukatif dan partisipatif, kegiatan ini diharapkan tidak hanya memberikan pengetahuan baru kepada masyarakat, tetapi juga mendorong masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga dan mengembangkan lingkungan serta potensi lokal yang ada di Desa Lebo.

 

Penulis: Amanda Diva Mia Putri
Mahasiswa Jurusan Ekonomi Pembangunan, UPN “Veteran” Jawa Timur

 

Editor: I. Khairunnisa

Bahasa: Rahmat Al Kafi

 

Ikuti berita terbaru Media Mahasiswa Indonesia di Google News

Kirim Artikel

Pos terkait

Kirim Artikel Opini, Karya Ilmiah, Karya Sastra atau Rilis Berita ke Media Mahasiswa Indonesia
melalui WhatsApp (WA): 0811-2564-888
Ketentuan dan Kriteria Artikel, baca di SINI

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.