Pengabdian kepada masyarakat oleh mahasiswa prodi PPKN di Remaja TPQ Nurul Hidayah
Saat ini dunia sedang mengalami wabah virus corona tidak terkecuali di Indonesia. Indonesia juga sedang mengalami situasi pandemic covid-19 tetapi kita sebagai mahasiswa selalu berusaha untuk tetap menjalankan kewajiban tridarma kita untuk berbagai ilmu pengetahuan serta pengalaman kepada masyarakat. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat program studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Pamulang. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Sabtu,31 Oktober 2020 di TPQ.Nurul Hidayah, tentunya kegiatan tersebut dilaksanakan sesuai protokol kesehatan. Acara tersebut dihadiri oleh pimpinan TPQ, dan para siswa TPQ, tidak lupa juga ada dosen yang berkesempatan untuk hadir serta memberikan sambutan pada kegiatan tersebut.
Kegiatan ini diawali dengan membacakan ayat suci Al-Qur’an oleh saudara Debby, serta ada beberapa sambutan, antara lain :
- Pimpinan TPQ.Nurul Hidayah
- Dosen Pendamping Ibu Sulastri S,Pd M,H
- Ketua pelaksana PKM Elni Susilawati
Setelah selesai sambutan, kegiatan dilanjutan dengan penyampaian materi oleh beberapa mahasiswa yang diawali oleh ibu Elni Susilawati, kemudian dilanjut dari ibu Tiara Octaviani, selanjutnya dari Aisyah Rochmawati, dan yang terakhir oleh Dani Saputra. Kita sebagai panitia sengaja semuanya kebagian menyampaikan materi karena itu untuk pengalaman kita pribadi kami sebagai mahasiswa agar nantinya terbiasa berbicara di depan umum.
Kami memilih kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakatnya dengan cara terjun langsung ke lapangan. Kami mengetahui bahwa ada sebuah Organisasi TPQ yang setiap malam senin sampai malam jumat melakukan pengajian di TPQ. Nurul Hidayah. Oleh karena itu, kami sebagai mahasiswa yang akan melakukan PKM memilih TPQ.Nurul Hidayah sebagai sarana untuk kami mensosialisasikan tema yang kami pilih dari kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat. Tema tersebut berjudul “Sosialisasi Dampak Positif dan Negatif Pengaruh Gadget Bagi Perkembangan remaja”. Tema tersebut tentunya sesuai dengan sasaran kami yaitu para remaja.
Dengan diadakannya Pengabdian Kepada Masyarakat, diharapkan agar para remaja bisa lebih bijak lagi dalam menggunakan sosial medianya. Para remaja juga diharapkan agar bisa mengetahui lebih dalam lagi mengenai dampak positif dan negative mengenai Gadget. Bagi orang yang kurang mengetahui dampak negative dari sosial gadget itu sangat banyak dan merugikan bagi perkembangan remaja itu sendiri. Oleh sebab itu kami berharap agar para remaja bisa lebih bijak lagi menggunakan sosial media terutama youtube, karena aplikasi yang mudah sekali di buka melalui youtube sudah banyak yang menjadi korbannya. Tetapi dibalik dampak negative dari youtube tentunya youtube juga memiliki dampak positifnya. Oleh karena itu, para remaja diharapkan untuk menggunakan youtube dengan sebaik mungkin agar bisa merasakan dampak positif yang ada di youtube. Setelah selesai pemaparan materi, kami menutup acara dengan doa bersama yang dipimpin oleh alumni dari TPQ.Nurul Hidayah yaitu Saudari Dede Fadhulah.
Pelaksanaan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat yang dilakukan di TPQ. Nurul Hidayah berjalan dengan lancar dan tertib. Kami berharap kegiatan ini bisa bermanfaat bagi para undangan yang hadir pada kegiatan yang kami buat. Kelancaran dari kegiatan kami tentunya tidak semata-mata karena kami bekerja secara sepihak tetapi kelancaran kegiatan kami tentunya karena kami berkerja bersama dengan pihak-pihak yang mendukung kegiatan kami.
Oleh karena itu kami sangat bersyukur kegiatan kami lancar dan kami mengucapkan banyak terimakasih kepada pihak-pihak yang sudah terlibat di dalam kegiatan ini, terutama kami mengucapkan terimakasih kepada organisasi TPQ. Nurul Hidayah karena sudah memberikan kesempatan kepada kami melakukan Pengabdian Kepada Masyarakatnya di sini. Serta tidak lupa kami juga mengucapkan mohon maaf jika masih banyak kekurangan dari kegiatan ini dan kami juga mohon maaf jika ada kesalahan dari ucapan kami. Semoga kedepannya Mahasiswa Universitas Pamulang dapat meningkatkan pembinaan lanjutan terkait hal-hal yang diperlukan di masyarakat.
Elni Susilawati
Mahasiswa Universitas Pamulang
Editor: Diana Intan Pratiwi
Baca Juga:
KKN Covid UNS : Tak Henti Mengabdi Meski Pandemi
Gerakan Tasik Atasi Corona: Bentuk Pengabdian Pemuda Pemudi di Tasikmalaya
KKN Tematik UPI 2020: Wadah Mengabdi Mahasiswa UPI Menghadapi Pandemi