PERSIB Bandung Berhasil Lolos ke Grand Final BRI Liga 1

Persib Bandung berhasil Lolos ke Grand Final BRI Liga 1
Sumber: Official PERSIB Website (https://persib.co.id/)

Bandung – PERSIB berhasil lolos ke Grand final usai mengalahkan Bali United dengan skor akhir 3-0 pada leg ke-2 di Stadion Si Jalak Harupat Soreang, Kab. Bandung. (20/5/2024)

Dengan agregat skor 4-1 Membuat perjuangan Bali United harus terhenti dibabak semifinal BRI Liga 1 2023/2024.

Babak Pertama

Berstatus sebagai tim tuan rumah, PERSIB Bandung tertekan di 15 menit awal babak pertama. Namun PERSIB berhasil bertahan dengan baik dan disiplin sejak awal laga. Persib akhirnya berhasil keluar menyerang dan menciptakan goal pertama lewat sundulan Ciro Alves pada menit 31.

Bacaan Lainnya

Permainan baru berselang 9 menit Febri Hariyadi berhasil menambah keunggulan untuk maung bandung lewat tendangan mendatar kaki kanannya, yang tidak dapat ditepis dengan maksimal oleh Adilson Maringa sehingga bola masuk kedalam gawang Bali United. Skor berubah menjadi 2-0 Bagi Maung Bandung.

Skor bertahan 2-0 hingga peluit akhir babak pertama dibunyikan.

Baca Juga: Semi Final PERSIB vs Bali United Dinyatakan Tanpa Supporter Tim Lawan

Babak Kedua

Di awal babak kedua, Bali United kembali tancap gas. Mereka langsung membombardir pertahanan PERSIB Bandung dengan serangan-serangan mereka.

Namun PERSIB Bandung kembali bertahan dengan sangat disiplin, lalu PERSIB dapat menciptakan sebuah serangan balik lewat Stefano Beltrame tetapi dapat digagalkan oleh Andhika Wijaya meskipun harus bertabrakan dengan Adilson Maringa.

Usai bertabrakan, Maringa mendapatkan cidera yang cukup serius dibagian lutut kirinya sehingga harus digantikan oleh M.Ridho. Meskipun kehilangan Adilson Maringa, Eberbesa dkk kembali menggempur pertahanan PERSIB Bandung berupaya untuk bisa mengejar skor.

Namun lagi dan lagi PERSIB Bandung sangat baik dalam bertahan dan dapat menciptakan serangan balik yang berbahaya, kontrol bola dari David da Silva melewati penjaga gawang M.Ridho, dan bola jatuh didepan kaki Edo Febriansyah, lalu tendangan keras kaki kirinya membuat bola meluncur keras ke gawang Serdadu Tridatu yang sudah kosong dan membuat Maung Bandung unggul telak 3-0 atas Bali United.

Bali United tidak mampu mengejar keunggulan PERSIB Bandung hingga peluit akhir dibunyikan.

Susunan Pemain

PERSIB Bandung

(4-3-3): Kevin Mendoza; Henhen Herdiana, Alberto Rodriguez, Nick Kuipers, Rezaldi Hehanussa; Marc Klok, Dedi Kusnandar, Stefano Beltrame; Ciro Alves, David Da Silva, Febri Hariyadi.

Pelatih: Bojan Hodak

 

Bali United

(4-3-3): Adilson Maringa; Andhika Wijaya, Elias Dolah, Haudi Abdillah, Ricky Fajrin; Mohammed Rashid, Eber Bessa; Luthfi Kamal, Irfan Jaya, Jefferson Assis, Privat Mbarga.

Pelatih: Stefano Cugurra Teco

 

Statistik Pertandingan

PERSIB Bandung Vs Bali United

Goal: 3-0

Shot on Target: 5-1

Ball Posession: 39%-61%

 

 

Penulis: Ghildan Magrisha Siddik
Mahasiswa Jurusan Pendidikan Kepelatihan Olahraga, Universitas Pendidikan Indonesia

 

Editor: I. Khairunnisa

Bahasa: Rahmat Al Kafi

 

Ikuti berita terbaru Media Mahasiswa Indonesia di Google News

Kirim Artikel

Pos terkait

Kirim Artikel Opini, Karya Ilmiah, Karya Sastra atau Rilis Berita ke Media Mahasiswa Indonesia
melalui WhatsApp (WA): 0822-1088-8201
Ketentuan dan Kriteria Artikel, baca di SINI